Kompensi Pejabat Anambas

id Kompensi, Pejabat, Anambas, Radja

Anambas (Antara Kepri) - Badan Kepegawaian Daerah (BKD)  Kabupaten Kepulauan Anambas bekerja sama dengan  BPIP Psikologi Universitas Padjadjaran (UNPAD) Bandung akan melaksanakan  Seleksi Kompensi Pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas.

Sebelumnya pada  1 April 2014 untuk semua golongan dan jabatan Aparatur  Pejabatan Pemerintah Daerah setempat telah mengalami kenaikan dari golongan III/a menjadi III/b dan III/b menjadi IV/a, maka dari itu untuk mengisi  jabatan tersebut akan dilaksanakan Seleksi Kompensi Pejabat Struktural bagi Aparatur Pemerintah Daerah dilingkungannya. 

"Kalau tidak ada halangan akan kita laksanakan pada tanggal 29 sampai dengan 30 April 2014, oleh karena itu Pegawai Negeri Sipil  terhitung mulai tanggal 1 Januari 2010 untuk golongan  III/a dan III/b yang belum menduduki jabatan struktural di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) agar tidak meninggalkan tempat", Kata Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah   Kabupaten Kepulauan Anambas, Rusmanda Azmurani, S.Sos kepada
Antara di ruang kerjanya, Rabu.

Dijelaskannya , untuk nama-nama yang mengikuti Seleksi Kompensi Pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Anambas di perkirakan ada ratusan orang sedangkan untuk di setiap SKPD ada belasan, dan sekarang sudah mulai mendatanya apa lagi dengan menimbang formasi jabatan  yang tawarkan sedikit maka Seleksi Kompensi Pejabat ini perlu dilaksanakan. Sedangkan untuk tempat pelaksanaan test Seleksi Kompensi tersebut menginggat peserta terlau banyak mungkin akan menyewa hotel-hotel yang berada di Anambas

Berdasarkan surat BKD No 164/Setda. BKD .893/4.14, bahwa nama-nama yang yang mengikuti kegiatan tersebut akan disampaikan kemudian. (Antara) 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE