Ismeth Belum Pastikan Maju di Pilkada Kepri

id Ismeth,Maju,Pilkada,pemilihan,Kepri,gubernur

Batam (Antara Kepri) - Mantan Gubernur Kepulauan Riau Ismeth Abdullah belum memastikan diri untuk maju bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah Kepri yang digelar 2015.

"Sabar... Mau maju ke mana sih," kata Ismeth kepada Antara di Batam, Selasa.

Meski begitu, ia tidak menampik sudah ada beberapa pihak yang mencoba mendekatinya dan memintanya untuk kembali memimpin Kepri.

Sayang, mantan Ketua Otorita Batam itu enggan menyebutkan nama beberapa pihak yang sudah mendekatinya itu.

Saat ditanya apakah salah satu pihak yang mendekatinya itu adalah mantan Wali Kota Padang Fauzi Bahar, ia menampiknya.

"Saya memang pernah bertemu dengan Fauzi Bahar, sedikit berbincang-bincang. Tapi tidak sejauh itu. Perjumpaannya juga di pernikahan orang Padang di Batam," kata pria yang kini menjadi konsultan investasi itu.

Meski masih familiar bagi sebagian besar orang Batam, namun Ismeth merasa sudah dilupakan. Hal itu yang membuatnya masih berfikir untuk maju dalam Pilkada.

"Saya sepertinya sudah dilupakan," kata Ismeth merendah.

Saat ini Ismeth berdomisili di Jakarta untuk menjalankan usaha konsultannya. Namun, ia mengaku masih sering ke Batam untuk menemui penanam modal yang menjadi kliennya dan mendengarkan keluhan serta masukan masyarakat Batam.

"Kalau di Batam, saya pengangguran," kata Ismeh sambil melayani warga Batam yang hendak menyalaminya di kedai makan yang sederhana.

Sementara itu, meski Ismeth belum memastikan untuk maju dalam Pilkada, namanya terus disebut-sebut sebagai kandidat terkuat Gubernur Kepri 2015-2020.

Selain Ismeth, kandidat lain yang namanya kerap digadang-gadang memimpin Kepri di periode selanjutnya antara lain Muhammad Sani yang masih menjabat Gubernur Kepri, Soerya Respationo yang kini Wakil Gubernur Kepri, Ahmad Dahlan yang kini Wali Kota Batam, Rudi Wakil Wali Kota Batam, Ansar Ahmad Bupati Bintan dan Nurdin Basirun Bupati Karimun. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE