Pameran Peradaban Pers HPN 2015 Resmi Dibuka

id Pameran,Peradaban,Pers,nasional,HPN,2015,Resmi,Dibuka,pameran

Pameran Peradaban Pers HPN 2015 Resmi Dibuka

Batam (Antara Kepri) - Pameran Peradaban Pers di Kepri Mal Batam yang digelar dalam rangka Hari Pers Nasional 2015, Kamis siang resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kepri, Robert Iwan Loriaux.

“Pers berperan penting dalam kemajuan bangsa. Kami bersyukur kegiatan ini dilaksanakan di Batam. Kesempatan ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk melihat perkembangan pers dari masa ke masa,” kata Robert usai membuka kegiatan tersebut.

Robert bersama Ketua PWI Kepri Ramon Damora, Ketua Panitia Pameran Peradaban Pers dari PWI Pusat Adhy Trisnanto, serta sejumlah pejabat daerah melakukan kunjungan dan peninjauan peserta pameran.

“Kami sangat berharap, pers juga bisa memilah-milah pemberitaan yang akan diangkat agar dampak positifnya lebih besar. Karena pers juga membawa persoalan sendiri jika semua berita terutama yang negatif terus diangkat,” kata dia.

Ia berpendapat, perlu ada pembatasan agar tidak menjatuhkan wibawa bangsa Indonesia. “Terlepas dari itu semua, kami merasa salut pada pers kita. Karena sudah memberikan kemajuan bagi bangsa dan negara termasuk Provinsi Kepri," kata Robert.

Ia berharap, pameran tersebut juga bisa memberikan makna dan manfaat yang besar pada masyarakat khusunya Kepri selaku tuan rumah.

Sementara Itu, Ketua Panitia Pameran Peradaban Pers dari PWI Pusat Adhy Trisnanto mengatakan dari tahuan ketahun rangkaian Hari Pers Nasional selalu dilaksanakan dengan pagelaran pameran. “Tujuannya melakukan pendekatan pers pada masyarakat luas melalui pameran yang interaktif,” kata dia.

Pameran kali ini diikuti oleh perusahaan pers nasional seperti Kompas Group, Berita satu, Rakyat Merdeka, RRI, LKBN Antara, Trans Media, MNC Group, Media Group. Untuk media lokal diantaranya Sindo Batam, Tribun Batam, Batam Pos, Batam Pos Group. perwakilan media dari Malaysia, PWI Jabar, Haluan Kepri.

Selain itu diikuti juga sejumlah peserta diluar perusahaan pers seperti Matahari, Garuda Indonesia, Arta Graha. “Selain konteknya membuka wawasan pers bagi khalayak ramai, juga memberikan hiburan pada masyarakat. Kami berharap ini akan bisa dinikmati masyarakat luas,” kata Adhy.

Dalam pameran, kata dia, akan dilaksanakan berbagai program di antaranya Presenter Coaching Clinic Global TV pada 5 Februari. Selanjutnya Bedah Buku HPN, Jurnalisme Warga Metro TV, Workshop photography Media Indonesia, Presenter Coaching Clinik MNC TV (6/2).

Pada 7 Februari dilaksanakan Lomba Menggambar Pos Metro, Bedah Program Sibolang Trans TV, Seminar Mini Koran Sindo, Workshop "Vloger" Video Jurnalis Blogger ANTARA, Stand Up Comedy Show Metro TV, tari daerah, barongsai.

Selanjutnya dilaksanakan Launching Buku Museum Indonesia "Menyusuri Peradaban Pers Nusantara" Final Comic Challange Metro TV, Bedah Program Dr OZ, Meet The Comica TTS Kompas, Workshop Socmed Dalam Dunia Wirausaha oleh ANTARA pada 8 Februari.

Terakhir pada 9 Februari dilaksanakan Talkshow "Kiat Menjadi Pemenang" Adinegoro, Presenter Coacing Clinic RCTI dan penutup. “Selama pameran juga ada pemeriksaan kesehatan gratis di lokasi pameran. Jadi masyarakat bisa menikmati pameran dan memeriksakan kesehatannya,” kata Adhy. (Antara)

Editor: Evy R Syamsir

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE