Kemenlu-Kemenpar Sosialisasikan MEA di Anambas

id Kemenlu,Kemenpar,Sosialisasi,MEA,Anambas,masyarakat,ekonomi,asean

Kemenlu-Kemenpar Sosialisasikan MEA di Anambas

Penyerahan cenderamata dari Pemkab Kepulauan Anambas. (antarakepri.com/Radja)

Anambas (Antara Kepri) - Direktorat Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian Luar Negeri RI dan Kementerian Pariwisata berkunjung ke Anambas untuk menyosialisasikan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) 2015.

Ini merupakan kunjungan yang pertama pihak kementerian pada tahun 2015 tepatnya di kepulauan maritim ini.

Bupati Kepulauan Anambas menjelaskan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk menyamakan pemahaman serta menyatukan draf langkah agar bersinergi dan terpadu dalam menyukseskan kegiatan-kegiatan yang bersentuhan dengan kerja sama ASEAN.

"Inti dari pertemuan pada hari ini adalah menyamakan pemahaman serta menyatukan draf langkah dalam rangka untuk bersinergi dan terpadu dalam  mensukseskan kegiatan-kegiatan yang bersentuhan dengan kerja sama ASEAN khususnya menyambut MEA 2015," ungkap T. Mukhtaruddin dalam pidatonya, Rabu di Tarempa.

Dengan pemberlakuan MEA, kata dia akan memberikan peluang dan pengakuan di setiap negara anggota ASEAN. Oleh karena itu Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas tetap berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kerja sama ASEAN dan arah MEA 2015.

Bupati mengharapkan masyarakat  Anambas akan semakin memahami dan terpacu untuk dapat memanfaatkan peluang  serta mempersiapkan diri menghadapi tantangan yang ada didalamnya dengan meningkatkan kapasitas diri masing-masing. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE