Sembilan Jenazah Korban Hercules Kembali Tiba di Ranai

id pesawat,jatuh,medan,Jenazah,Korban,Hercules,natuna,Ranai

Sembilan Jenazah Korban Hercules Kembali Tiba di Ranai

Sembilan jenazah korban jatuhnya pesawat Hercules C 130 tiba di Lanud Ranai, Natuna. (antarakepri.com/Zam Jambak)

Kedua jenazah ini kata dia menggunakan pesawat CN 2906 milik TNI AU. Total jenazah yang sudah sampai di Natuna adalah 11 jenazah dan 2 jenazah lagi baru akan sampai malam nanti dan langsung kita serahkan ke pihak keluarga
Natuna (Antara Kepri) - Sembilan jenazah korban kecelakaan pesawat Hercules C-130 kembali tiba di Lanud Ranai, Natuna, Jumat (3/7) pukul 16.15 WIB menggunakan pesawat CN 2905 milik TNI AU.

Kesembilan jenazah tersebut di antaranya M. Nasir, Kirmanto, Alpin Syahroni, Liana Siahaan, Roslinawati, Wahyu Rizki, Rumianti, Eka Purnama Sari dan Anggi.

Setiba di Lanud Ranai, kesembilan jenazah itu langsung di bawa ke Hanggar Barat untuk disholatkan. Ratusan warga dan keluarga korban ikut mensholatkan yang di pimpin oleh ustadz Ibrahim Yakoob. Dan selanjutnya diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.

Bupati Natuna Ilyas Sabali dan jajaran juga tampak ikut mensholatkan serta sejumlah Anggota DPRD Natuna seperti Jarmin Sidik dari Partai Gerindra dan Daeng Amhar dari Partai PAN. Tak ketinggalan para anggota TNI dari AU, AL dan AD serta sejumlah anggota Polres Natuna.

Isak tangis keluarga korban pecah ketika jenazah dibawa ke tempat pemakaman menggunakan mobil jenazah yang sudah dipersiapkan di Lanud Ranai. Bahkan ratusan kendaraan roda empat dan dua ikut mengiringi jenazah ke tempat peristirahatan terakhir.

Tiga jenazah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum Bahagia di Batu Hitam dan selebihnya di tempat pemakaman keluarga masing-masing korban.

Informasi yang diterima dari Kepala Penerangan dan Perpustakaan (Pentak) Lanud Ranai, Natuna Kepulauan Riau, Letda (Sus) Iman Sukirman mengatakan, sekitar pukul 19.30 WIB Jumat, ada dua jenazah lagi yang akan tiba, yakni Rubianto, dan Sariah.

"Kedua jenazah ini kata dia menggunakan pesawat CN 2906 milik TNI AU. Total jenazah yang sudah sampai di Natuna adalah 11 jenazah dan 2 jenazah lagi baru akan sampai malam nanti, dan langsung kita serahkan ke pihak keluarga," kata dia.(Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE