Pengesahan APBD-P Natuna 2015 Ditargetkan Agustus

id Pengesahan,APBD-P,Natuna,target,anggaran,perubahan,Agustus

Masih digodok di TAPD, dan sudah kita sampaikan ke DPRD Natuna, beliau-beliau itu sangat siap untuk mengesahkannya pada Agustus mendatang
Natuna (Antara Kepri) - Pengesahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Natuna 2015 ditargetkan Agustus, kata Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Natuna, Syamsurizon, Rabu.
 
"Target kita Agustus APBD bisa disahkan. Ini dimaksudkan supaya pelaksanaan anggaran bisa maksimal. Namun besaran anggaran itu masih dihitung," ungkap Syamsurizon di Ranai.

Saat ini, kata dia, proses pembahasan masih di TAPD, serta masih melakukan koordinasi dengan DPRD Natuna.

"Masih digodok di TAPD, dan sudah kita sampaikan ke DPRD Natuna, beliau-beliau itu sangat siap untuk mengesahkannya pada Agustus mendatang," kata dia menegaskan.

Ditanya mengenai besaran APBDP itu, Syamsurizon mengaku belum bisa memastikannya, karena saat ini masih dalam proses dan pembahasan.

"Kita belum tahu jumlahnya, karena kita masih bahas. Akan tetapi akan kita sesuaikan dengan kondisi keuangan saat ini," kata dia lagi

Perlu diketahui tambah dia, APBD Perubahan mulai tahun ini, harus disahkan selambat-lambatnya pada Novenber tahun berjalan, dan jika lewat dari bulan tersebut maka daerah akan mendapatkan sanksi.

"Aturan yang berlaku, batas akhir pengesahan APBD-P pada November tahun berjalan, bila lewat bulan itu kita bisa-bisa kena sanksi, jadi itu juga yang jadi alasan kita mempercepatnya," pungkas dia. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE