Bawaslu: DPT Pengaruhi Anggaran Pilkada

id Bawaslu,DPT,Anggaran,daftar,pemilih,kepri,Pilkada

Kalau DPT banyak ditemukan kesalahan, pasti kacau. Pengadaan logistik yang disediakan tidak tepat sasaran
Tanjungpinang (Antara Kepri) - Daftar pemilih tetap (DPT) serentak yang ditetapkan KPU memengaruhi anggaran, karena dijadikan sebagai dasar dalam menetapkan logistik pilkada, kata Anggota Tim Asistensi Bawaslu RI Turmaji, dalam pelatihan pengawasan pemilu di Tanjungpinang, Senin.

"Kalau DPT banyak ditemukan kesalahan, pasti kacau. Pengadaan logistik yang disediakan tidak tepat sasaran," tuturnya di hadapan puluhan anggota KPU dan Panwaslu kabupaten dan kota, dosen dan jurnalis.

Dia mengatakan salah satu asas dalam pemilu yakni efisiensi penyelenggaraan pilkada. Syarat untuk mencapai efisiensi penyelenggaraan pilkada yakni mutakhir, akurat dan komprehensif.

Terkait syarat itu, lanjutnya DPT harus bersih dari nama-nama warga yang tidak memenuhi persyaratan sebagai pemilih. KPU harus membersihkan DPT dari nama pemilih ganda, orang sudah meninggal, orang gila dan warga yang sudah pindah ke daerah lain.

Selain itu, kata dia anggota TNI dan Polri tidak boleh terdaftar sebagai pemilih.

Kesalahan yang terdapat dalam DPT akan memberi dampak negatif pada pengadaan logistik pilkada. Hal itu disebabkan logistik pilkada disediakan berdasarkan jumlah pemilih.

"Kalau ada kesalahan dalam DPT, berarti jumlah logistik juga ditemukan kesalahan," ujarnya.

Turmaji mengatakan DPT tambahan pertama dan kedua merupakan upaya penyelenggara pemilu mengakomodasi warga yang memiliki hak pilih tetapi belum masuk dalam DPT.

Artinya, dalam proses pendataan pemilih, mulai dari tahapan daftar pemilih sementara hingga DPT, masih terdapat nama warga yang memiliki hak pilih, tidak terdata.

"Semakin banyak daftar nama pemilih tambahan, bukan semakin baik. Itu justru menandakan proses pendataan pemilih belum optimal sehingga ada nama yang kececer," ucapnya.

Menurut dia, proses pendataan pemilih seharusnya dilakukan secara cermat. Petugas yang mendata pemilih dalam proses DPS seharusnya dilakukan secara optimal.

"Ini harus dilakukan secara serius. Pencocokan dan penelitian pemilih harus optimal," tukasnya. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE