Syarafudin Aluan Siap Dipinang jadi Wagub Kepri

id Syarafudin,Aluan,Dipinang,Wagub,Kepri,wakil,gubernur,nurdin,basirun

Saya siap mendampingi Pak Nurdin (Gubernur Kepri) jika partai pengusung menerima saya atau meminang saya
Tanjungpinang (Antara Kepri) - Sekretaris Komisi II DPRD Kepulauan Riau Syarafudin Aluan siap dipinang sebagai wakil gubernur mendampingi Nurdin Basirun.

"Saya siap mendampingi Pak Nurdin (Gubernur Kepri) jika partai pengusung menerima saya atau meminang saya," kata Aluan, yang juga Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan Kepri, di Tanjungpinang, Sabtu.

Dia mengatakan PPP merupakan salah satu partai pendukung pasangan HM Sani-Nurdin Basirun pada Pilkada Kepri 2015, selain Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa.

Keinginan untuk menjadi Wagub Kepri itu setelah Nurdin dilantik sebagai gubernur menggantikan HM Sani yang meninggal dunia beberapa bulan memimpin Kepri.

Aluan yang sudah empat periode menjadi anggota DPRD itu ingin menjadi Wagub Kepri karena melihat peluang untuk meraih jabatan itu terbuka.

Dia juga sudah melakukan komunikasi secara intensif dengan partai pendukung.

"Komunikasi politik juga dilakukan dengan berbagai pihak, termasuk anggota legislatif lainnya," ucapnya.

Ketua Fraksi Hati Nurani Rakyat DPRD Kepri Sukhri Farial mengatakan saat ini Syarafudin Aluan merupakan satu-satunya politisi yang "jantan", secara langsung meminta dukungan dari pengurus partai.

"Kalau figur yang lain hanya diisukan, digadang-gadangkan, tetapi tidak pernah berkomunikasi dengan kami, mungkin juga dengan partai lainnya," ujarnya.

Padahal nasib calon wakil gubernur itu berada di tangan anggota DPRD Kepri. Sementara keputusan seluruh anggota DPRD Kepri tergantung pada kebijakan partai politik mereka.

"Di DPRD Kepri itu, anggota legislatif yang diusung partai pendukung Sani-Nurdin hanya 17 orang, sementara 28 orang lainnya berasal dari partai pengusung Soerya Respationo-Ansar Ahmad," katanya. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE