Citilink Ajukan Tambahan Penerbangan Lebaran dari Batam

id Citilink,Penerbangan,Lebaran,bandara,hang,nadim,Batam

Jadi kami ajukan penambahan penerbangan satu kali sehari untuk masing-masing rute tersebut agar semua penumpang bisa terlayani
Batam (Antara Kepri) - Maskapai penerbangan berbiaya rendah Citilink mengajukan tambahan penerbangan untuk melayani penumpang mudik Lebaran Idul Fitri dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam pada 22-24 Juni 2017.

"Hingga saat ini kami mengajukan tambahan untuk empat rute dari Batam. Masing-masing ke Palembang, Padang, Medan, dan Surabaya," Kata Area Manager Citilink Sumatera-Kalimantan R Hendra Jayasubakti di Batam, Sabtu.

Ia mengatakan, rute tersebut terjadi peningkatan pemesanan tiket yang signifikan khususnya mendekati Hari Raya Idul Fitri akhir Juni 2017.

"Jadi kami ajukan penambahan penerbangan satu kali sehari untuk masing-masing rute tersebut agar semua penumpang bisa terlayani," kata dia.

Citilink saat ini juga sudah melayani rute tersebut rata-rata lebih dari satu kali penerbangan perhari dengan pesawat Airbus A320. Maskapai ini menjadikan Batam penghubung untuk kawasan Sumatera, Kalimantan.

"Untuk rute lain yang saat ini juga sudah dilayani Citilink, hingga saat ini belum perlu penambahan penerbangan. Tiket reguler masih tersedia," kata Hendra.

General Manager Operasional Bandara Internasional Hang Nadim Baram, Suwarso mengatakan hingga saat ini baru Citilink yang sudah mengajukan tambahan penerbangan untuk melayani penumpang mudik Lebaran Idul Fitri.

"Baru Citilink saja yang mengajukan tambahan penerbangan, untuk maskapai lain seperti Lion Group, Garuda, Sriwijaya belum ada mengajukan penambahan penerbangan," kata dia.

Ia mengatakan, biasanya sebelum masuk bulan Ramadhan maskapai yang ingin menambah frekuensi penerbangan sudah mengajukan permohonan.

"Kami masih menunggu apakah ada maskapai lain yang juga akan menambah penerbangan musim mudik tahun ini," kata Suwarso.

Bandara Internasional Hang Nadim setiap hari saat ini sudah melayani sekitar 144 kali penerbangan baik domestik maupun internasional.

Maskapai yang beroperasi di Bandara milik BP Batam tersebut adalah Garuda Indonesia, Citilink, Sriwijaya Air, Nam Air, Lion Air, Malindo Air, Wings Air, Susi Air, Asialink (kargo). (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE