Jakarta (ANTARA) - Calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan mengaku terkejut saat mendengar kabar pemesanan tiket "Kumpul Akbar Ber1 Berani Berubah" di Jakarta International Stadium (JIS) mengalahkan pemesanan tiket konser Coldplay.

Situs penjualan tiket kampanye akbar pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) tersebut diakses hingga lebih dari 3,5 juta pemesan dalam hitungan menit pertama.

Angka tersebut menunjukkan lebih tinggi daripada pemesanan tiket konser Coldplay di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada November 2023 lalu, yakni sebanyak 1,5 juta pemesan di menit pertama.

Baca juga: Relawan Prabowo - Gibran nyalakan 1.000 lilin serukan pemilu damai

"Ini pertanda animo yang luar biasa besar dan inilah sebenarnya semangat acara kami di hari Sabtu ini," kata Anies dalam akun media sosial Instagram @aniesbaswedan seperti dipantau di Jakarta, Kamis.

Anies menyebutkan momen Kumpul Akbar di JIS pada Sabtu (10/2) merupakan acara gerakan perubahan, sehingga semua ingin hadir dan menjadi bagian dari gerakan perubahan.

Tak hanya ingin menyaksikan hiburan, dia juga mendengar bahwa banyak relawan yang ingin datang dengan memakai kostum untuk memeriahkan acara tersebut hingga membawa karya dan makanan untuk dibagikan.

"Silakan, semua bisa dibawa. Ini saatnya berkumpul bersama, bertemu dengan berbagai latar belakang," kata Anies.


Baca juga: Mahfud janji revisi UU KPK



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Anies terkejut pemesanan tiket Kumpul Akbar kalahkan konser Coldplay

Pewarta : Agatha Olivia Victoria
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2025