Jakarta (ANTARA) -
Gempa bumi bermagnitudo 4,2 mengguncang wilayah Kabupaten Nias Barat, Sumatera Utara, dengan kedalaman 21 kmpada Senin dinihari pukul 00.15 WIB.
 
Berdasarkan laman dari BMKG yang dipantau di Jakarta, menyebutkan pusat gempa bumi berada di laut atau sekitar 15 km barat daya Nias Barat.
 
Guncang gempa dirasakan dengan skala intesitas III di Nias Barat dan II-III di Nias Selatan.
 
Gempa itu tidak berpotensi tsunami.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Nias Barat diguncang gempa magnitudo 4,2

Pewarta : Syaiful Hakim
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2024