Delapan nama lolos verifikasi administrasi dalam lelang jabatan Sekda Kepri

id Lelang jabatan sekda

Delapan nama lolos verifikasi administrasi dalam lelang jabatan Sekda Kepri

PNS Pemprov Kepri menandatangani fakta integritas anti narkoba di Gedung Aula Wan Seri Beni Pulau Dompak, Tanjungpinang. (Ogen)

Tanjungpinang (ANTARA) - Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Pemprov Kepri  sudah menetapkan delapan nama yang dinyatakan lolos verifikasi administrasi untuk mengikuti proses lelang jabatan sekretaris daerah.

"Dari sekian nama yang mendaftar, setelah dilakukan verifikasi administrasi ada delapan nama yang memenuhi kualifikasi ke tahap selanjutnya," kata Ketua Panitia Hamdani di Tanjungpinang, Kamis (2/9).

Menurutnya,  seleksi jabatan tersebut telah berakhir pada 1 September 2021 kemarin dan setelah ini masih ada empat tahapan yang harus dilewati masing-masing peserta. Antara lain, pemeriksaan kesehatan, penulisan makalah, uji kompetensi manajerial dan kompetensi sosial kultural, kemudian presentasi dan wawancara.

"Keempat tahapan ini, akan dituntaskan pekan depan,” ujar Hamdani.

Berdasarkan data yang dibuat oleh panitia seleksi, ada tiga Pejabat Pemprov Kepri yang ikut dalam kontestasi ini. Mereka adalah Kepala Badan Layanan Pengadaan (BLP), Kepala Badan Perlindungan Perempuan dan Anak Misni, dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kependudukan dan Catatan Sipil Sardison.

Kemudian Sekda Kabupaten Bintan Adi Prihantara, selanjutnya dari lingkungan Pemkot Batam ada nama Sekda Kota Batam Jefridin, Yusfa Hendri, dan Raja Azmansyah.

Sampai saat ini jabatan Sekdaprov Kepri masih dijabat Pj Sekda Lamidi. Dia menggantikan Sekda Tengku Said Arif Fadillah yang diangkat menjadi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepri.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE