Kepri optimistis juara pada STQH Nasional XXVI di Maluku Utara

id STQH XXVI Malut

Kepri optimistis juara pada STQH Nasional XXVI di Maluku Utara

Gubernur Kepri Ansar Ahmad tiba di Maluku Utara untuk memberikan dukungan kepada kafilah yang mengikuti STQH XXVI, Sabtu (16/10). (ANTARA/HO-Humas Pemprov Kepri)

Tanjungpinang (ANTARA) - Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad optimistis kafilah dari daerah itu mampu meraih gelar juara pada Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) Tingkat Nasional XXVI di Sofifi, Maluku Utara.

Ansar Ahmad dan rombongan bahkan secara khusus hadir dalam pembukaan STQH XXVI di Maluku Utara, Sabtu (16/10), guna memberikan semangat kepada perwakilan Kepri di ajang tersebut.

Dalam kesempatan itu, ia berpesan kepada seluruh peserta STQH yang akan bertanding dapat menjaga kesehatan fisik dan mental agar bisa tampil dengan kemampuan terbaik dan meraih juara.

"LPTQ Kepri sudah melakukan pembinaan terbaik kepada seluruh kafilah yang kita ikutkan dalam STQH XXVI ini. Kita optimis di beberapa cabang mampu meraih juara," ujar Gubernur melalui siaran pers yang diterima di Tanjungpinang, Sabtu.

Gubernur juga meminta seluruh qari dan qari'ah dan tim bertanding secara sportif serta mengedepankan kejujuran dan kemampuan.

"Yang penting jaga kesehatan, tetap tenang dan tunjukkan yang terbaik saat tampil," ujarnya.

Sementara, Ketua Rombongan Kafilah STQH Kepri Tengku Afrizal Dahlan mengatakan pihaknya mengirimkan peserta sebanyak 57 orang. Mereka terdiri dari 20 orang qari dan qari'ah, 15 orang pelatih, 24 orang ofisial dan dua orang pendamping peserta untuk anak anak.

Sebelum berangkat ke Maluku Utara, katanya, Kafilah Kepri untuk STQH XXVI terlebih dahulu dikumpulkan di Batam untuk mengikuti pemusatan latihan yang dipusatkan di Hotel Haris, Batam sejak awal Oktober 2021.

Selain berlatih teknis sesuai bidang lomba, juga dilatih tentang kedisiplinan, kekompakan, olahraga, olah nafas dan vokal serta dukungan lainnya oleh para mentor dari unsur kafilah selama pemusatan latihan.

"Kafilah yang dikirim adalah yang terbaik. Secara keseluruhan kita siap mengikuti semua jenis perlombaan," imbuhnya.

Adapun cabang lomba yang akan diikuti oleh para kafilah Kepri yakni Tilawah Dewasa dan Anak Putra Putri, Hifdzil 1 juz, 5 juz, 20 juz dan 30 juz putra dan putri serta hafalan 500 Hadist putra-putri.

Pada pelaksanaan STQH sebelumnya Kepri berhasil memperoleh juara IV secara nasional pada beberapa cabang perlombaan seperti tilawah dan musabaqah.

"Untuk STQH kali ini, Kepri harus lebih sukses dari tahun sebelumnya," ucap Dachlan.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE