Polda Kepri Upayakan Ungkap Pembunuh Tiga Perempuan

id Polda,Kepri,Ungkap,Pembunuhan,Tiga,Perempuan,wanita,batam

Kami masih terus mengupayakan agar semua terungkap meskipun kasusnya sudah lama. Tim yang pernah dibentuk masih bekerja mengungkap kasus-kasus pmbunuhan di Batam
Batam (Antara Kepri) - Polda Kepri masih berupaya mengungkap tabir pelaku beberapa kasus pembunuhan, khususnya yang menimpa dua gadis remaja, dan seorang perempuan hamil tua di Kota Batam.

"Kami masih terus mengupayakan agar semua terungkap meskipun kasusnya sudah lama. Tim yang pernah dibentuk masih bekerja mengungkap kasus-kasus pmbunuhan di Batam," kata Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono di Batam.

Sejak 2015, sejumlah kasus pembunuhan terjadi di Kota Batam. Di antaranya menimpa tiga gadis muda.

Dari tiga kejadian tersebut, baru satu yaitu kasus tewasnya Dian Milenia, siswi SMAN I Batam yang sudah terungkap, dengan seorang tersangka.

Kasus-kasus tersebut sempat meresahkan dan menyedot perhatian masyarakat khususnya Batam mengingat kejadiannya beruntun dalam jangka waktu berdekatan.

Setelah polisi menangkap satu orang yang ditetapkan sebagai tersangka, kasus pembunuhan gadis muda tidak lagi terjadi, meski polisi belum menyimpulkan tiga pembunuhan tersebut dilakukan seorang pelaku yang sudah ditangkap.

"Kami tidak bisa menyimpulkan seperti itu. Yang jelas kami masih terus berupaya mengungkap kasus-kasus pembunuhan yang lain," kata dia.

Selain itu, pada Agustus 2016 polisi menemukan mayat wanita tengah hamil yang tinggal tengkorak. Kasus tersebut juga masih terus ditangani oleh Polresta Barelang Kota Batam.

"Kami juga meminta maaf pada keluarga korban yang hingga saat ini kasusnya belum bisa diungkap. Ini merupakan beban kami kepada masyarakat dan sebuah utang yang harus kami selesaikan. Percayalah polisi terus berupaya mengungkap kasus itu," kata dia.

Hartono juga meminta peran serta dari masyarakat untuk memberikan informasi sekecil apapun terkait kasus tersebut agar memudahkan pengungkapan.

"Sekecil apapun informasi dari masyarakat bisa membantu mengungkap kasus-kasus pembunuhan ini," kata Hartono. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE