Yayasan Marga Yang Batam Resmikan Altar

id Yayasan,Marga,Yang,tionghoa,Batam,Resmi,Altar

Yayasan Marga Yang Batam Resmikan Altar

Ketua Yayasan Marga Yang Batam (MYB) Bambang Suherman Yeo, diapit barongsai memimpin persembahyangan leluhur di Sekretariat MYB, Sabtu (13/5). (antarakepri.com/Jo Seng Bie)

Hari ini kami khusus melaksanakan sembahyang leluhur. Tahun depan, baru peresmian gedung
Batam (Antara Kepri) -  Pengurus Yayasan Marga Yang Kota Batam meresmikan altar persembahyangan di gedung baru dengan prosesi penempatan abu Yang Zhen, leluhur berketeladanan yang ketika sebagai pejabat pemerintahan, teguh menjalankan nilai-nilai kejujuran.

Ucapan Yang Zhen (hidup pada masa Dinasti Han Timur),  yang terkenal di masyarakat Tionghoa adalah "Langit tahu, Bumi tahu, Kau tahu, dan Aku tahu (Tian zhi di zhi ni zhi wo zhi)”.

Kata-kata itu dilontarkannya ketika menolak mentah-mentah hadiah dari orang yang pernah dibantunya ke jabatan tinggi pemerintahan.

"Hari ini kami khusus  melaksanakan sembahyang leluhur.  Tahun depan, baru peresmian gedung," kata Ketua Yayasan Marga Yang Batam (MYB) Bambang Suherman Yeo di Kompleks Ruko Greenland, Teluk Tering, Batam, Kepulauan Riau, Sabtu.

Di tempat itu, Dewan Pendiri Yayasan MYB sudah merampungkan pembangunan gedung tiga lantai di tepi kolam berpanorama gedung-gedung tinggi, dan 'landmark' "Welcome to Batam".

Mereka kini menyiapkan sarana kesekretariatan, dan sarana pertemuan komunitas, kegiatan sosial untuk masyarakat, donor darah, kursus bahasa Mandarin, serta khusus bagi warga bermarga Yang berupa beasiswa pendidikan hingga strata satu.

"Sekarang ini sudah 350 kepala keluarga marga Yang terdaftar di Yayasan MYB. Kami berharap, jumlahnya terus bertambah," kata Bambang yang pada September 2015 terpilih sebagai Ketua MYB .

Yang adalah penamaan marga versi bahasa Mandarin. Dalam beberapa bahasa daerah/dialek lain bervariasi, yaitu Leong,  Injo,  Jo, Yo,  Njo, Nyoo Ngeo, Yahng, Yeo, Yeoh, Yeong,  Yeung,  Yio,  Yiu,  Yoo,  Yong,  Young, Yu, dan Yung.

Tokoh-tokoh dari marga Yang selain Yang Zhen (Gubernur  Jingzhou, zaman kerajaan-kerajaan Tiongkok), pada era moderen antara lain  Jerry Yang ( pendiri Yahoo, Amerika Serikat), dan Yang Liwei (astronot pertama Tiongkok).

Seperti di berbagai negara, komunitas marga Yang Indonesia, misalnya, di Bandung (Jawa Barat), Pontianak (Kalimantan Barat), dan Tanjung Balai Karimun (Kepulauan Riau ) sudah lama mendirikan yayasan.

YB baru satu setengah tahun didirikan, dan karenanya Bambang mengajak warga Tionghoa di Batam yang bermarga Yang datang memperkenalkan diri ke sekretariat, dan bergabung sehingga bisa saling berkomunikasi. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE