Kapenrem Minta Maaf Terkait Dugaan Intimidasi Pewarta Antara

id Kapemrem,Minta,Maaf,Dugaan,Intimidasi,Pewarta,Antara

Kapenrem Minta Maaf Terkait Dugaan Intimidasi Pewarta Antara

Kapenrem A.R Sipahutar bersama sejumlah wartawan Natuna usai pertemuan di Warung Kopi Ayong, Natuna, Kamis. (antarakepri.com/Cherman)

Saya atas nama TNI, mohon maaf atas kejadian yang dialami rekan kita wartawan Antara kemaren, dan kami juga telah menyampaikan ke jajaran, berdasarkan imbauan Panglima TNI bahwa wartawan adalah mitra TNI, saya pikir kita dengan rekan wartawan di Natu
Natuna (Antara) - Kepala Penerangan Resor Militer (Kapenrem) 033/WP Bukit Barisan A.R Sipahutar, Kamis mengadakan pertemuan dengan para wartawan se-Kabupaten Natuna, dan meminta maaf terkait dugaan intimidasi terhadap jurnalis setempat.

Dalam pertemuan itu, Kapenrem bersama para jurnalis membahas masalah kesalahpahaman antara seorang oknum TNI dengan pewarta LKBN Antara Biro Kepri saat meliput proses evakuasi para korban kecelakaan latihan PPRC di Rumah Sakit Umum Daerah Natuna, Rabu (17/5).

Dalam pertemuan tersebut Kapemrem A.R.Sipahutar, atas nama TNI memohon maaf kesalahpahaman tersebut sekaligus menyatakan bahwa wartawan adalah mitra TNI.

"Saya atas nama TNI, mohon maaf atas kejadian yang dialami rekan kita wartawan Antara kemarin, dan kami juga telah menyampaikan ke jajaran, berdasarkan imbauan Panglima TNI bahwa wartawan adalah mitra TNI, saya pikir kita dengan rekan wartawan di Natuna saling menjaga hubungan baik," ujarnya.

Dia juga meminta kepada rekan wartawan untuk dapat memaklumi sikap prajurit di lapangan.

"Saya rasa rekan-rekan tahu sikap anggota terkadang agak keras, nada agak tinggi, hubungan kita dengan rekan wartawan di Natuna selama ini sangat baik," ucapnya.

Para wartawan yang hadir menyambut baik dan memaklumi kondisi tersebut. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE