PKS: Syahrul Belum Tetapkan Pasangan pada Pilkada

id PKS,Syahrul,Pasangan,Pilkada,wali,kota,tanjungpinang

Sengaja kami beri dua alternatif untuk dipilih Pak Syahrul. Dua-duanya kader terbaik PKS
Tanjungpinang (Antara Kepri) - Partai Keadian Sejahtera menegaskan Syahrul, bakal calon wali kota Tanjungpinang belum menetapkan pasangan untuk mengikuti pilkada tahun 2018.

Ketua Fraksi Keadilan Sejahtera DPRD Tanjungpinang, Ismiati, di Tanjungpinang, Jumat, mengatakan siapa saja bisa mengklaim Syahrul sudah menentukan pasangannya, namun kenyataannya, belum.

"Syahrul dalam berbagai kesempatan menyatakan belum menetapkan pasangannya," katanya.

Ia mengatakan PKS masih melakukan komunikasi intensif dengan Syahrul, yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Wali Kota Tanjungpinang. PKS memiliki dua politikus, yakni Alfin dan Ing Iskandarsyah, yang satu di antaranya dapat dipilih Syahrul sebagai calon wakil wali kota.

Awalnya, PKS memiliki lima kader internal yang dicalonkan pada Pilkada Tanjungpinang tahun 2018, namun tiga di antaranya mengundurkan diri.

"Sengaja kami beri dua alternatif untuk dipilih Pak Syahrul. Dua-duanya kader terbaik PKS," ujarnya.

Terkait Koalisi Setara, yang dibangun bersama Partai Gerindra, Ismiati menegaskan sampai sekarang belum dibahas siapa kader yang akan diusung pada pilkada. Gerindra masih menyelesaikan persoalan internal.

"Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah ada kesepakatan," ucapnya.

Ia mengemukakan PKS tidak akan "ketinggalan kereta" dalam menghadapi pilkada. Pilihan PKS dua yakni mengusung kader internal atau mendukung kader eksternal.

"Kondisi politik masih bergerak, karena itu pilihan PKS tergantung pada hasil akhir komunikasi politik dengan berbagai pihak," ujarnya.

Syahrul pada Jumat pekan lalu mendeklarasikan dirinya sebagai bakal calon wali kota. Saat itu, ia tidak mendeklarasikan bakal calon pasangannya, meski dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Tanjungpinang, Ade Angga.

Angga sendiri berulang kali menegaskan Partai Golkar sudah menetapkan dirinya diusung pada Pilkada Tanjungpinang tahun 2018 apakah sebagai calon wali kota atau calon wakil wali kota. Jika berpasangan dengan Syahrul, Golkar bersedia mengusung Angga sebagai calon wakil wali kota.

Namun Golkar memiliki alternatif kedua yakni mengusung Angga sebagai calon wali kota jika tidak berpasangan dengan Syahrul.

Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Tanjungpinang Maskur Tillawahyu mengatakan Koalisi Anak Pinang (Golkar, Demokrat, PPP dan PKPI) mengusung Syahrul-Angga pada pilkada.

Syahrul-Angga sudah sepakat untuk berpasangan pada pilkada, meski belum dideklarasikan secara resmi.

"Kami memiliki banyak kader, tetapi demi kepentingan masyarakat Tanjungpinang, kami mengusung Syahrul-Angga," katanya. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE