Panwaslu Lingga mulai rekrut anggota Panwas Kecamatan

id Panwaslu Lingga, mulai rekrut anggota, Panwas Kecamatan, lingga, kpu, panwaslu

Persyaratan menjadi Anggota Panwascam: ijazah tamatan terakhir minimal SMA atau sederajat, berusia minimal 25 tahun, tidak masuk dalam kepengurusan partai politik serta ketentuan umum lainnya.
Lingga (Antara Kepri) - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu)  Kabupaten Lingga  mulai merekrut Panwaslu Kecamatan mulai tanggal 13-20 Oktober 2017.

"Sesuai dengan Undang-Undang Pemilu tahun 2017, pada pasal 90 kami sudah harus membentuk panwaslu kecamatan satu bulan sebelum tahapan pemilu 2019," Kata Ketua Panwaslu Lingga, Zamroni Kepada Antara Senin, di Lingga.

Sesuai Undang Undang Pemilahan Umum Nomor 7 tahun 2017 pasal 90 yang menyatakan bahwa Panitia Pengawas Pemilu  tingkat Kecamatan harus terbentuk minimal satu bulan sebelum tahapan Pemilu.

Adapun tahapan untuk menjadi anggota Panwaslu Kecamatan ini dimulai dari seleksi administrasi, tes tertulis dan tes wawancara. 

"Pengumuman hasil tes wawancara keseluruhan akan diumumkan pada awal November tahun ini," katanya.

Ia berharap masyarakat dapat antusias mengikuti seleksi Panwaslu Kecamatan karena sesuai motto Bawaslu "Bersama rakyat awasi pemilu, Bersama Bawaslu tegakkan keadilan pemilu,".

Adapun beberapa persyaratan atau ketentuan untuk menjadi Anggota Panwascam antara lain ijazah tamatan terakhir minimal Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat, kemudian berusia minimal 25 tahun, tidak masuk dalam kepengurusan partai politik serta ketentuan umum lainnya.

Para peminat dapat mengambil formulir pendaftaran di Kantor Panwaslu Kabupaten Lingga di Daiklingga yang beralamat di Jalan Engku Aman Kelang, Sawah Indah - Daiklingga. 

Pengumuman lulus administrasi calon anggota Panwascam  akan diumumkan pada tanggal 27 Oktober 2017, kemudian untuk uji publik atau penerimaan tanggapan dari masyarakat pada tanggal 27 Oktober sampai dengan 1 November, bersamaan juga dengan seleksi tertulis. 

Tanggal 6-7 November 2017 akan dilaksanakan tes wawancara dan pada tanggal 3 November langsung diumumkan para anggota yang lulus panitia pengawas kecamatan. (Antara)

Editor: Evy R. Syamsir

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE