Kanwil Kemenkumham Kepri Seleksi Samapta di Korem 033/WP

id Kanwil Kemenkumham Kepri Seleksi Samapta di Korem 033/WP

Hasil seleksi ini akan di rangking untuk dapat meneruskan ke jenjang seleksi berikutnya
Tanjungpinang (Antara Kepri) - Sebanyak 1.087 pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Provinsi Kepulauan Riau akan mengikuti ujian kesemaptaan di Komando Resort Militer (Korem) 033/WP di Tanjungpinang.

Kepala Penerangan Korem 033/WP Kepri Mayor Inf A.R.Sipahutar,  mengatakan seleksi jasmani tersebut dilaksanakan selama empat hari.

“Seleksi dimulai Senin, 23 Oktober hingga Kamis 26 Oktober 2017, di Lapangan Samapta Wira Pratama Korem 033/WP Kepulauan Riau,” ujarnya.

Dari 1.087 peserta yang mengikuti ujian kesemaptaan terdiri dari 865 peserta putra dan 222 peserta putri.

Sipahutar menjelaskan, tes kesemaptaan tersebut meliputi  test kesegaran jasmani, yakni lari minimal 1.200 meter selama 12 menit, dan kebugaran  yaitu pul ups, sit ups, pus ups masing-masing satu menit dan sutle run 6 hingga 10 meter.

“Hasil seleksi ini akan di rangking untuk dapat  meneruskan ke jenjang seleksi berikutnya,” ujarnya.

Sipahutar mengatakan, para peserta yang mengikuti test CPNS Kanwil Kemenkumham Kepri merupakan putra dan putri yang berdomisili di Kepulauan Riau.

“Dan dari jumlah tersebut semuanya putra daerah Kepulauan Riau dan di tempat tugaskan juga untuk daerah ini,” ujarnya. (Antara)

Editor: Evy R. Syamsir

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE