DPRD Desak Pemkot Batam Bangun JPO

id DPRD,Desak,Pemkot,Batam,Bangun,JPO,jembatan,penyeberangan,orang

Ruas jalan raya kita antara yang satu dengan sisi satunya lagi sangat besar sehingga sangat diperlukan adanya JPO
Batam (Antara Kepri) - DPRD Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau mendesak Pemkot Batam untuk segera membangun beberapa jembatan penyeberangan orang (JPO) guna memberikan pelayanan dan kenyamanan para pejalan kaki. 

"Ruas jalan raya kita antara yang satu dengan sisi satunya lagi sangat besar sehingga sangat diperlukan adanya JPO," kata anggota Komisi III DPRD Kota Batam Jefri Simanjuntak, di Batam, Jumat. 

Jefri mengatakan salah satu ruas jalan yang harus dibangun JPO adalah kawasan Nagoya. Di sana, menurut dia, merupakan area padat lalu lintas serta menjadi lokasi wisata belanja bagi wisatawan lokal dan mancanegara. 

Politisi PKB itu mengatakan JPO yang ada saat ini dinilai belum maksimal dikarenakan lokasinya tidak berada di tempat semestinya. Selain itu para pejalan kaki juga tidak begitu mempedulikan keberadaan JPO. 

Jefri meminta dengan anggaran yang defisit seharusnya Pemkot Batam melakukan kerjasama dengan pihak ketiga untuk pembangunan JPO. Namun Pemkot Batam lanjutnya harus menjelaskan apa saja kompensasi yang didapatkan swasta apabila ingin membangun JPO. 

"Silahkan swasta membangun JPO sesuai dengan standar yang telah ditentukan dan berapa tahun mereka mendapatkan kompensasinya," kata dia.

Selain itu Pemkot Batam juga diminta melakukan kajian agar pembangunan JPO tidak sia-sia dan dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat. Menurut Jefri JPO-JPO yang ada saat ini tidak bermanfaat karena lokasinya tidak begitu banyak pejalan kaki. 

Tidak hanya itu dalam pembangunan JPO kata Jefri harus memiliki trotoar dan jalur hijau sehingga menjadikan lokasi tersebut indah dan tertata rapi. 

"Kemarin saat RDP (rapat dengar pendapat) dengan Dishub secara lisan kita sudah minta mereka untuk menjalin kerjasama dengan pihak ketiga," katanya. 

Menurutnya ada 10 titik pembangunan JPO yang disampaikan pihaknya ke Dinas Perhubungan Kota Batam diantaranya di Nagoya Hill, Sekupang dan Sagulung.(Antara) 

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE