BP Batam serahkan Masjid Baitul Makmur ke yayasan

id BP Batam,Lukita Dinarsyah Tuwo,aset masjid Baitul Makmur

BP Batam serahkan Masjid Baitul Makmur ke yayasan

Anggota 4/ Deputi Bidang Pengusahaan Sarana Lainnya Eko Budi Soepriyanto (baju biro) menandatangani perjanjian kerjasama penggunaan tanah bangunan Masjid Baitul Makmur Bukit Senyum. (Antaranews Kepri/Messa Haris)

Ini merupakan komitmen BP Batam untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat
Batam (Antaranews Kepri) - Badan Pengusahaan (BP) Batam menandatangani perjanjian kerja sama penggunaan tanah bangunan Masjid Baitul Makmur yang berada di Bukit Senyum Kota Batam Provinsi Kepri kepada Yayasan Arafah Batam.

Kepala BP Batam Lukita  Dinarsyah Tuwo, di Batam, Sabtu, mengatakan pihaknya akan terus berupaya mengoptimalkan pemanfaatan aset milik negara sesuai Keputusan Kementerian Keuangan RI Nomor 110/KM.6/KN.5/2017 tentang penetapan status penggunaan barang milik negara yang dioperasikan pihak lain.

"Ini merupakan komitmen BP Batam untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," katanya. 

Lukita mengatakan penyerahan pengalihan aset tersebut telah melalui sejumlah proses di Kementerian. Mulai dari permohonan kepada Kementerian Keuangan RI, hingga terbitnya keputusan menteri tentang penetapan status penggunaan barang milik negara yang dioperasikan pihak lain.

Ketua Pembina Yayasan Arafah Batam Asman Abnur mengapresiasi komitmen BP Batam dalam mengambil langkah-langkah strategis. Terutama peningkatan pemanfaatan aset milik negara. 

"Dengan semangat dan dukungan dari semua pihak, Batam akan kembali dan tumbuh menjadi kontributor pertumbuhan ekonomi nasional, ujarnya.

Pria yang menjabat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Birokrasi Reformasi (Men PAN-RB) mengatakan BP Batam akan berkonsentrasi membangun ekonomi dan pihaknya bertanggungjawab dengan apa yang disampaikan Kepala BP Batam untuk mengembangkan aset-aset negara. 

"Saya dan yayasan akan berupaya menjalin hubungan baik agar terwujud masjid yang representatif mengikuti zaman," katanya. 

Pihaknya akan membangun beberapa fasilitas di masjid Baitul Makmur seperti kafe modern, taman dan tower sehingga dari rumah ibadah itu bisa melihat Kota Batam dan Singapura dari ketinggian. 

"Tujuannya agar orang datang ke Batam," katanya. Anggota 4/Deputi Bidang Pengusahaan Sarana Lainnya BP Batam Eko Budi Soepriyanto berharap aset yang diberikan bermanfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat.

"Luas bangunan masjid ini sekitar 652 meter persegi," katanya.(Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE