Pelindo perbaiki fasilitas pelabuhan Batuampar

id Pelindo I,Pelabuhan Batuampar,perbaikan fasilitas

Pelindo perbaiki fasilitas pelabuhan Batuampar

Kepala BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo (Antaranews Kepri/Pradanna Putra)

Jadi anggaran sebagian besar pasti dari Pelindo dan akan dibuat perjanjian kerjsamanya berapa puluh tahun dan kita nanti ada pembagian hasil dari kerjasama itu
Batam (Antaranews Kepri) - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I Persero akan memperbaiki di Pelabuhan Batuampar, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau pada Oktober mendatang.

"Rencana lebih lanjut, kami (BP Batam) bersama Pelindo akan ke kantor Menko Perekonomian khususnya di bidang kedeputian pembangunan sarana untuk bisa  mendapatkan dukungan agar kerjasama ini bisa dijalankan dalam bentuk operasional," kata Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo, di Batam, Senin.

Lukita mengatakan dukungan yang diharapkan pihaknya dari Kemenko Perekonomian bisa berupa pengkajian atau hal lainnya, sehingga dapat mengembangkan pelabuhan Batuampar secara maksimal.

"Kira-kira dari apa yang disampaikan dalam Mou kemarin, tiga sampai empat bulan ke depan ada fasilitas yang mulai dibangun Pelindo satu," papar Lukita.

Pada tahap awal lanjut Lukita, Pelindo I akan memulai perbaikan fasilitas yang ada di pelabuhan Batuampar.

Kemudian pada tahapan kedua kata Lukita, diharapkan Pelindo I dapat melakukan pengelolaan kawasan pergudangan dan tahap ketiga adalah pengembangan gudang di bagian utara.


"Jadi anggaran sebagian besar pasti dari Pelindo dan akan dibuat perjanjian kerjsamanya berapa puluh tahun dan kita nanti ada pembagian hasil dari kerjasama itu," ujar Lukita. 

Sebelumnya BP Batam dan Pelindo I melakukan penandatanganan nota kesepahaman bersama Pelindo I untuk melakukan pengembangan Pelabuhan Batuampar pada Juli lalu.

Lukita mengatakan kesepahaman tersebut merupakan wujud upaya BP Batam dal meningkatkan pertumbuban ekonomi di Kota Batam untuk pengembangan dan pengelolaan peti kemas di pelabuhan Batuampar.

Sehingga kata Lukita market perkapalan tidak hanya terhenti di Singapura saja, namun bisa masuk ke Kota Batam untuk memenuhi kebutuhan semua pihak. 

Sementara itu Direktur PT Pelindo I, Bambang Eka Cahyana mengatama  kerjasama tersebut upaya kedua belah pihak untuk meningkatkan pelayanan kebutuhan pengelolaan peti kemas di Pelabuhan Batuampar.

Sehingga kedepan pelabuhan Batuampat dapat menekan biaya logistik serta meningkatkan daya saing dan dapat menarik kembali para investor dan pelaku usaha ke Kota Batam.

Pelindo I kata Bambang berkomitmen bahwa pengembangan pelabuhan Batuampar meliputi pengadaan fasilitas lapangan penumpukan, connect crane dan automated tersebut, akan berjalan selama 1,5 tahun.(Antara)

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE