Warga perbatasan rentan penyakit darah tinggi

id Hipertensi,Darah tinggi,Belakangpadang,Batam,Perbatasan

Kemarin saat melakukan kegiatan di Pulau Mongkol kasus hipertensinya cukup tinggi
Batam (Antaranews Kepri) - Warga perbatasan khususnya di Kecamatan Belakangpadang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau rentan terhadap penyakit darah tinggi atau hipertensi.

Kepala Puskesmas Belakangpadang, Sri Fitra Netty, di Batam, Kamis, mengatakan masyarakat per Agustus ada sekitar 11 warga lanjut usia (lansia) yang terdiagnosa mengalami hipertensi.

"Kemarin saat melakukan kegiatan di Pulau Mongkol kasus hipertensinya cukup tinggi," katanya. 

Sri menjelaskan dari 14 lansia yang datang ke tenda pemeriksaan dari tim Puskesmas Belakangpadang 11 orang terdeteksi mengalami hipertensi.

Sri mengatakan, masyarakat di Pulau Mongkol kerap melakukan pemeriksaan kesehatan di Poliklinik Desa.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengatakan untuk menghindari penyakit hipertensi masyarakat diminta untuk mengurangi makanan asin dan yang mengandung MSG.

"Selain itu juga penting melakukan diet rendah garam, olahraga dan istirahat yang cukup," katanya

Didi mengatakan masyarakat khususnya yang berada di pulau diminta untuk tidak rutin mengkonsumsi makanan laut atau "seafood". Seperti sotong, gongong dan kepiting. 

Menurut dia, seafood akan menimbulkan penyakit kolesterol dan akan berefek ke darah tinggi.

"Kolesterol dalam jangka panjang bisa menyumbat dan membuat kaku pembuluh darah sehingga tensi bisa naik," pungkasnya.(Antara) 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE