Harga cabai di Batam turun menjadi Rp35.000/kg

id harga cabai, cabai batam

Harga cabai di Batam turun menjadi Rp35.000/kg

Ilustrasi - cabai (Istimewa)

Batam (ANTARA) - Harga cabai di Kota Batam, Kepulauan Riau, kembali stabil dan turun ke angka Rp35.000/kg, setelah sempat melonjak hingga 100 persen.

"Harga cabai hari ini sudah Rp35 ribu per kg, turun dari Rp80 per kg," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam Gustian Riau di Batam, Senin.

Ia berharap harga cabai bisa terus turun dan stabil, terutama menjelang Ramadhan dan Idul Fitri.

Menurut dia, kenaikan harga cabai beberapa waktu lalu karena distributor memilih jalur distribusi melalui udara sehingga membutuhkan biaya lebih besar.

"Kemarin iya, karena beberapa faktor, cabai, karena selama ini naik laut, kemudian naik pesawat," kata Gustian.

Kemudian, beberapa waktu lalu pasokan bahan pangan ke Batam sempat terganggu akibat kebijakan aparat penegak hukum. "Barang masuk ke Batam sulit kemarin. Makanya kami sudah koordinasi dengan Bea Cukai, untuk memudahkan barang masuk, untuk sembako," kata dia.

Tim Disperindag bersama Kemendag melakukan survei ke distributor demi memastikan kecukupan pasokan jelang Ramadhan.

Menurut Gustian, berdasarkan hasil survei bersama, pasokan bahan pangan di Batam, aman.

Ia mengatakan pihaknya akan terus memantau distributor dan agen demi ketersediaan pasokan dengan harga yang stabil.

"Distributor jangan menyetok barang-barang sehingga nilainya tinggi, setelah itu keluarkan. Kami akan pantau terus," kata dia.

Sementara itu, berdasarkan pantauan tim Kemendag di Batam, harga beras Bulog medium Rp9.950/kg, beras premium Rp11.250 sampai dengan Rp13.000/kg, gula pasir Rp 11.000/kg, minyak goreng curah Rp10.000/ltr dan minyak goreng kemasan (minyakita) Rp11.000/ltr.

Kemudian harga daging sapi impor beku Rp92.500/kg, daging sapi segar Rp130.000 sampai dengan Rp140.000/kg, daging ayam boiler/ras Rp40.000/kg, telur ayam negeri Rp40.000/papan, tepung terigu Rp7.500/kg, bawang merah Rp23.000/kg dan bawang putih impor Rp23.000 sampai dengan Rp25.000/kg, cabai merah keriting Rp35.000/kg, cabai rawit Rp35.000/kg.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE