Dishub Lingga cari pengganti KMP Sembilang yang terbakar

id Dishub Lingga cari pengganti KMP. Sembilang yang terbakar lingga

Dishub Lingga cari pengganti KMP Sembilang yang terbakar

Pelabuhan roro Jagoh - Dabosingkep (Nurjali)

Kami sudah cek informasi dari supervisi ASDP perwakilan yang ada di Dabo Singkep bahwa itu benar KMP Sembilang yang melayari rute kita
Lingga (ANTARA) - Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga, akan segera menghubungi pihak ASDP, untuk mencarikan pengganti kapal rol on rol off (roro) KMP. Sembilang yang terbakar saat sedang perbaikan di salah satu galangan kapal, di Kabupaten Karimun, Rabu (31/07) kemarin.

"Kita akan segera melakukan koordinasi dengan pihak PT. ASDP, karena mereka keluar lintasan (masa perbaikan) itu normalnya dua puluh hari sampai satu bulan," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga, Selamat, saat dihubungi Antara, Kamis.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga, juga sudah memastikan bahwa kapal roro yang terbakar di Kabupaten Karimun adalah KMP Sembilang yang selama ini melayani pelayaran untuk rute Batam-Dabosingkep dan Dabosingkep-Batam. 

Selain itu kapal tersebut juga melayani rute, dari Dabosingkep - Kuala Tungkal (Jambi) dan Kuala Tungkal (Jambi) - Dabosingkep.

"Kami sudah cek informasi dari supervisi ASDP perwakilan yang ada di Dabo Singkep bahwa itu benar KMP Sembilang yang melayari rute kita," sebutnya. 

Sementara itu Bupati Lingga, Alias Wello tadi malam juga menyempatkan diri untuk mengunjungi salah satu korban kebakaran di kapal roro uang merupakan warga  Lingga.

Alias Wello, mengaku prihatin dengan kejadian tersebut dan dirinya berharap kondisi tersebut dapat segera diatasi oleh pihak-pihak terkait. Dirinya juga mengajak mendoakan agar para keluarga korban diberi ketabahan, dan kesabaran dalam musibah yang telah terjadi.

"Iya tadi ada warga kita juga, semoga diberi ketabahan dan kesabaran, yang penting segera sembuh dan tidak terjadi apa-apalah," sebutnya. (Antara)

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE