Pemkot Batam siapkan kejutan bagi pembayar PBB-P2

id pembayaran pbb batam,pemkot batam siapkan hadiah pembayar pbb,bayar pbb di batam, bayar pbb di perumahan,Pemkot Batam si

Pemkot Batam siapkan kejutan bagi pembayar PBB-P2

Pemkot Batam membuka layanan pembayaran PBB-P2 di pemukiman warga. (Dok Pemkot Batam)

Batam (ANTARA) - Pemerintah Kota Batam, Kepulauan Riau, menyiapkan hadiah kejutan untuk warga yang membayar Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2).

"Kami juga ada 'doorprize' yang akan diundi per kecamatan," kata Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BP2RD) Kota Batam, Raja Azmansyah, Rabu.

Sayang, ia tidak merinci hadiah kejutan yang dibagikan kepada masyarakat.

Ia menyampaikan, Pemkot Batam juga membuat kebijakan insentif penghapusan denda PBB-P2 hingga 30 September 2020. Dengan kemudahan itu, maka warga hanya perlu membayar pokok PBB-P2.

Pemberian hadiah kejutan insentif penghapusan denda merupakan upaya pemerintah untuk meringankan beban masyarakat akibat pandemi COVID-19.

Dan untuk lebih mendorong pembayaran pajak, pihaknya juga membuka layanan pembayaran PBB-P2 di perumahan.

Saat ini, Pemkot Batam membuka layanan di Perumahan Anggrek Sari hingga 27 Agustus 2020 bekerja sama dengan Badan Pengushaan Kawasan Batam yang juga membuka loket pembayaran uang wajib tahunan (UWT/ sewa lahan).

Setelah Perumahan Anggrek Sari, pihaknya berencana membuka layanan serupa di pemukiman warga yang lain.

Raja Azmansyah berharap, dengan ragam kemudahan tersebut, bisa memudahkan masyarakat untuk membayar kewajibannya.

Pihaknya berupaya meningkatkan penerimaan dari sektor PBB-P2, yang sempat terhambat akibat pandemi COVID-19.

"Saat ini sudah terkumpul Rp81,7 miliar dari target Rp206 miliar. Dan akan terus bergerak menjemput bola untuk mengejar target," kata dia.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE