Markas Besar PBB, (ANTARA News) - Dewan Keamanan (DK) PBB, Senin, mengecam keras serangan bunuh diri di Pakistan yang menewaskan lebih dari 50 orang dan menyatakan akan menyeret orang yang bertanggung-jawab ke pengadilan. "DK PBB mengecam sangat keras serangan teroris yang terjadi di Islamabad pada 20 September," kata DK PBB dalam suatu pernyataan, demikian diwartakan Xinhua. "DK menyampaikan simpati dan belasungkawa kepada para korban tindakan teror brutal ini," kata pernyataan itu. "DK PBB menggaris-bawahi pentingnya mengajukan para pelaku, aktor intelektual, penyedia dana, dan penaja tindakan teror itu ke pengadilan," kata pernyataan itu. Ditambahkannya, DK PBB kembali menegaskan pentingnya pemberantasan terorisme hingga ke akar-akarnya. Sebuah truk berisi bom meledak di Islamabad pada Sabtu, menewaskan lebih dari 50 orang dan melukai 200 orang lagi.(*)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008