Jakarta (ANTARA) - Song Joong Ki dikabarkan akan segera meninggalkan Blossom Entertainment pada akhir tahun ini, setelah hampir tujuh tahun bekerja sama dengan agensi itu.

Pada Selasa (17/12) waktu setempat, perwakilan Blossom Entertainment memberi pernyataan tentang hengkangnya Song Joong Ki dari agensi tersebut.

“Kontrak Song Joong Ki berakhir pada akhir Desember. Tidak ada rencana untuk memperbarui kontrak," tulis pernyataan tersebut seperti dilansir dari Soompi pada Selasa.

Baca juga: Song Hye-kyo kembali aktif di Instagram

Baca juga: Song Hye-Kyo dan Song Joong-Ki resmi cerai


Song Joong Ki telah bergabung dengan Blossom Entertainment sejak Februari 2013.

Dengan tersiarnya kabar berakhirnya kontrak Song Joong Ki di Blossom Entertainment, agensi KakaoM dilaporkan berencana untuk merekrut aktor tersebut.

Namun, seorang perwakilan agensi membantah kabar tersebut.

"Kami belum mencoba merekrut (Song Joong Ki). Klaim ini tidak berdasar," kata dia.

Baca juga: Patung Song Joong-ki dan Song Hye-kyo di Taebaek tak akan dihancurkan

Baca juga: Aset Song Joong-ki dan Song Hye-kyo diperkirakan capai 100 miliar won

Baca juga: Sejarah percintaan Song Joong-ki & Song Hye-kyo

Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019