Singapura (ANTARA) - Untuk membawa pulang para warga negaranya,  Singapura pada Jumat mengatakan berencana mengirimkan satu penerbangan lagi ke Wuhan, China, .

Beberapa pejabat sebelumnya mengatakan kepada Reuters bahwa evakuasi warga Singapura itu akan dilakukan dalam beberapa hari ke depan.

Singapura telah mengevakuasi 92 warganya pada Kamis pekan lalu dari Wuhan, kota yang sedang diblokade dan merupakan pusat wabah virus corona.

Beberapa di antara warga yang dievakuasi itu telah dinyatakan positif tertular corona.

Otoritas Singapura mengatakan pihaknya terpaksa meninggalkan beberapa penumpang karena mereka menunjukkan beberapa gejala.

"Kementerian Luar Negeri terus menjalin kontak dengan pihak berwenang China menyangkut rencana kami mengirimkan satu penerbangan lainnya untuk membawa pulang para warga kami," kata Kementerian dalam pernyataan yang dikirimkan melalui surat elektronik.

Sumber: Reuters

Baca juga: Jumlah korban jiwa di China karena virus corona naik jadi 636

Baca juga: Dokter China pertama kali ungkap virus corona meninggal

Baca juga: Malaysia memperketat perbatasan

Penerjemah: Tia Mutiasari
Editor: Fardah Assegaf
Copyright © ANTARA 2020