Jakarta (ANTARA) - Aktor, penulis, dan produser asal Inggris, Idris Elba akan menerima BAFTA Special Award untuk kontribusi kreatifnya di televisi dan komitmennya untuk memperjuangkan keragaman dan bakat baru di industri hiburan.

Penghargaan spesial ini adalah salah satu penghargaan tertinggi dari BAFTA. Penerima sebelumnya termasuk Nicola Shindler, Clare Balding, John Motson, Henry Normal, Nick Fraser, Lenny Henry, Delia Smith dan Cilla Black.

"Ini adalah misi saya untuk memberikan kesempatan dan akses kepada bakat baru yang muncul dari beragam latar belakang dalam industri ini, yang merupakan kesempatan yang sama yang saya dapat bertahun-tahun yang lalu dari casting yang berpikiran terbuka dan sadar akan keberagaman," kata Elba dilansir Variety, Selasa.

Baca juga: Idris Elba bicara virus corona karena termotivasi Tom Hanks

Baca juga: Idris Elba positif corona, "Aku tak punya gejala apa pun"


"Saya berterima kasih kepada BAFTA karena mengakui diri saya dan orang lain yang berdedikasi untuk tujuan yang sama, karena ini semua adalah langkah-langkah yang diperlukan untuk membantu menggeser kesadaran dan pemahaman tentang perbedaan keragaman dalam hiburan," kata Elba melanjutkan.

Pimpinan eksekutif BAFTA, Amanda Berry mengatakan alasan pemberian penghargaan khusus untuk Elba. Menurutnya, Elba adalah aktor yang sukses dan berani memperjuangkan keberagaman.

"Idris adalah salah satu aktor Inggris yang paling terkenal di Inggris dan internasional, dengan karir yang panjang dan sukses di layar kaca/lebar, dan sutradara, produser dan penulis yang ulung," kata Amanda.

"Ia menjadi kekuatan pendorong untuk memperjuangkan keberagaman, memastikan orang-orang berbakat dari semua latar belakang mencapai potensi mereka. Kami senang mengenal Idris, dan pekerjaannya yang luar biasa untuk penghargaan tahun ini," ujar Amanda melanjutkan.

Nama Elba mulai dikenal melalui "The Wire" HBO dan semakin terkenal di dunia internasional melalui peran utamanya dalam drama hit BBC "Luther", di mana ia memenangkan Golden Globe dan mencetak beberapa nominasi Primetime Emmy dan BAFTA.

Tahun lalu, Elba membintangi dan menjadi produser eksekutif untuk musim kelima "Luther. Lalu Elba menciptakan dan membintangi "In The Long Run" yang terinspirasi dari pengalamannya sendiri akan hadir kembali untuk musim ketiga.

Elba juga mendirikan perusahaan produksi Green Door Pictures pada 2013 bekerjasama dengan Film London, Creative Access dan MAMA Youth Project untuk memberikan pelatihan di tempat kerja dan mencari bakat baru menuju industri hiburan.

Pada tahun 2016, Elba menantang parlemen Inggris tentang kurangnya keragaman di layar kaca, dan pada tahun yang sama, ia masuk dalam Queen Elizabeth’s New Year’s Honors List dan 100 Orang Paling Berpengaruh di Dunia versi Time.

Penghargaan film yang ia dapat meliputi "Mandela: Long Walk to Freedom", "Beasts of No Nation" dan "Avengers: Age of Ultron".

Baca juga: Hidup Idris Elba berubah setelah terinfeksi corona

Baca juga: Istri Idris Elba positif corona gara-gara selalu dampingi suami

Baca juga: Bertemu Idris Elba, Hamilton isolasi diri meski tanpa gejala COVID-19

Penerjemah: Maria Cicilia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020