Dia orang baik yang bekerja luar biasa dengan integritasnya ...
Jakarta (ANTARA) - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengemukakan almarhum Cucu Ahmad Kurnia merupakan orang yang berintegritas selama bertugas sebagai Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kadisparekraf) DKI Jakarta sejak 8 Januari 2020.

Hal tersebut, kata Ariza (sapaan akrab Ahmad Riza Patria), juga diungkapkan oleh istri dari almarhum, Irnawaty Rasyid saat para pejabat Pemprov DKI Jakarta melayat sesaat setelah Abang Jakarta tahun 1995 itu menghembuskan nafas terakhir di RS Islam Jakarta pada Kamis (13/8) pukul 16.55 WIB.

"Dia orang baik yang bekerja luar biasa dengan integritasnya. Tadi malam istrinya menyampaikan selama pandemi Pak Cucu termasuk gigih bekerja keras untuk memastikan unit-unit yang belum diperbolehkan buka untuk tidak buka," kata Ariza di Balai Kota Jakarta, Jumat.

Istri dari almarhum, kata Ariza, menyampaikan bahwa Cucu sering didatangi berbagai pihak dengan tujuan melakukan penyogokan demi dapat beroperasi saat pandemi COVID-19.

"Tapi Alhamdulillah dia sangat memahami dan berintegritas sehingga menolak semua bentuk-bentuk, hal-hal yang tidak baik tersebut, tetap menegakkan aturan dan disiplin. Kami sangat terharu di masa-masa akhir, Pak Cucu bersama kami dalam rapat memberikan masukan," kata Ariza.

Baca juga: Kadisparekraf DKI Cucu Ahmad Kurnia meninggal dunia
Baca juga: DKI tunda pembukaan bioskop akibat kasus COVID-19 meningkat
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memberikan keterangan pers usai mengecek penerapan protokol kesehatan di Pasar Palmerah, Jakarta Barat, Sabtu (20/6/2020). ANTARA/Laily Rahmawaty/am.
Ariza mengatakan dengan meninggalnya salah satu pejabat di DKI Jakarta itu, Pemprov DKI segera menunjuk pelaksana tugas demi menangani berbagai pekerjaan yang ada di Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta.

"Nanti akan ditangani oleh pelaksana tugas (plt) dulu, sambil mencari yang terbaik di Jakarta," ujar Ariza.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Cucu Ahmad Kurnia meninggal dunia pada Kamis (13/8) petang pukul 16.55 WIB di Rumah Sakit Islam Jakarta, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Mantan Kasudin Pariwisata Kabupaten Kepulauan Seribu ini meninggal dalam usia 49 tahun setelah dirawat sejak Sabtu (8/8) dengan keluhan sesak napas. Almarhum meninggalkan satu istri dan dua putra-putri.

Jenazah mantan juru bicara Pemprov DKI di masa Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo ini kemudian dibawa ke rumah duka di Jalan Gading Kirana Barat III, Kelapa Gading, Jakarta Utara dan dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020