ANTARA - PT Kereta Api Indonesia Daop IV Semarang mencatat adanya lonjakan penumpang hingga 90 persen di masa libur panjang perayaan Tahun Baru Islam. Humas KAI Daop IV Semarang, Krisbiyantoro, menyebut lonjakan penumpang menunjukkan animo masyarakat tinggi untuk menikmati libur panjang, setelah adanya pembatasan kegiatan di masa pandemi COVID-19. (Fx. Suryo Wicaksono/Fahrul Marwansyah/Farah Khadija)