Saya mengajak kita semua, ayo bersama menggairahkan kembali pariwisata di Batam salah satunya melalui wisata olah raga golf
Batam (ANTARA) - Wali Kota Batam Kepulauan Riau, Muhammad Rudii mengajak pemain golf atau golfer menggairahkan kembali "sport tourism" kota setempat yang melesu akibat pandemi COVID-19.

"Saya mengajak kita semua, ayo bersama menggairahkan kembali pariwisata di Batam salah satunya melalui wisata olah raga golf," kata Muhammad Rudi di Batam, Sabtu.

Rudi bersama Wali Kota Batam Amsakar Achmad membuka Wali Kota Cup Batam Golf Tournamen 2020 yang digelar di dua padang golf setempat.

Wali Kota meyatakan mendukung penuh kegiatan olahraga di Batam, termasuk golf.

Apalagi golf erat kaitannya dengan pariwisata. Batam dikenal sebagai salah satu destinasi golf dengan banyaknya padang golf berkualitas dan sejumlah turnamen internasional yang digelar di sana.

Ia berharap dengan pariwisata olah raga di Batam kembali bergairah, dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

"Mari disiplin mengikuti protokol kesehatan mengingat pandemi COVID-19 masih terus berlangsung di Batam," kata dia.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Batam Said Khaidar menyampaikan Wali Kota Cup Batam Golf Tournamen 2020 5-6 September 2020 pada dua lapangan yaitu di Tering Bay Golf & Country Club dan Palm Spring Golf & Country Club.

Pembiayaan turnamen didukung Tering Bay, Palm Spring, PGI dan Snepac Group sebagai sponsor utama dan sponsorship lainnya.

"Jumlah peserta dalam kegiatan ini terdiri dari 250 golfer," katanya.

Baca juga: Kemenpar minta Kepri bersiap sambut wisnus
Baca juga: MICE di Batam mulai ramai di era kenormalan baru

Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2020