Jakarta (ANTARA) - Pebalap EF Pro Cycling Dani Martinez mencatat kemenangan etape pertamanya di Tour de France, setelah ia memenangi etape ke-13 Tour de France 2020, yang finis di Puy Mari, Prancis, Jumat.

Pebalap Kolombia itu menyelesaikan etape berjarak 191,5 kilometer itu dalam waktu 5 jam 01 menit 47 detik, unggul empat detik atas Lennard Kamna yang finis di urutan kedua, dan unggul 51 detik atas Maximilian Schachmann yang finis di urutan ketiga, demikian catatan laman resmi Tour de France.

Pebalap Slovenia Primoz Roglic dari tim Jumbo-Visma mempertahankan posisinya sebagai pemuncak klasemen umum, ketika juara bertahan Egan Bernal kehilangan sekitar 35 detik.

Baca juga: Primoz Roglic jadi yang tercepat pada etape empat TdF

Juara bertahan Egan Bernal kehilangan waktu pada kilometer terakhir etape ke-13, ketika pebalap Kolombia Nairo Quintana dan Romain Bardet asal Prancis juga tertinggal dari Roglic.

Saat balapan memasuki kemiringan sembilan persen dan pendakian terakhir, Roglic dan Pogacar mampu menjauhi para pebalap pengejar untuk semakin membuka peluang menjuarai ajang elit ini.

Baca juga: Pogacar menjadi penguasa etape sembilan Tour de France

Bernal kini terlihat berada di bawah tekanan dari juara Vuelta Espana Roglic, yang memiliki tim yang kuat untuk mendukungnya.

Tim Bernal, Ineos, mengatakan pebalap 23 tahun itu semakin mendekati kondisi terbaiknya setelah sempat diganggu masalah cedera punggung.

Baca juga: Tim Ineos tak segarang dulu, kata bos tim rival

"Kami akan melakukan yang lebih baik lagi pada etape-etape yang benar-benar berat," kata direktur Ineos Benjamin Rasch kepada AFP.

Pemegang kaus hijau Sam Bennett dan Peter Sagan akan melanjutkan persaingan mereka untuk sprint points pada etape ke-14, yang berlangsung di Clermont-Ferrand dan finis di Lyon pada Sabtu.

Baca juga: Jagoan-jagoan Tour de France 2020
Baca juga: Potensi gelombang kedua COVID-19 hantui Tour de France
Baca juga: Dua anggota tim Lotto positif COVID-19 jelang start Tour de France

Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2020