Seluruh lantai penuh dengan anjing dan sisanya tampak tertutupi oleh kotoran hewan
Tokyo (ANTARA) - Petugas kesehatan Jepang menemukan 164 anjing kurus kering berjubel di sebuah rumah sempit dalam salah satu kasus penimbunan hewan tersadis di negara tersebut, menurut pegiat hak asasi binatang pada Rabu.

Hewan yang penuh parasit itu ditemukan di sebuah rumah kecil berukuran 30 meter di Kota Izumo, Jepang Barat, pada pertengahan Oktober setelah para tetangga mengeluh, kata Kunihisa Sagami, ketua kelompok hak asasi binatang Dobutsukikin.

Ratusan anjing itu hidup dalam kondisi sempit di dalam rak serta di kolong meja dan kursi.

"Seluruh lantai penuh dengan anjing dan sisanya tampak tertutupi oleh kotoran hewan," kata Sagami.

Baca juga: Seekor anjing selamatkan bocah perempuan Polandia
Baca juga: Davina Veronica sayangi anjing seperti manusia


Petugas kesehatan masyarakat pernah mendatangi rumah tersebut tujuh tahun yang lalu setelah mendapat aduan dari tetangga karena suara berisik dan bau tidak sedap. Namun, pada saat itu si pemilik tidak mengizinkan petugas untuk melakukan penyelidikan.

Tiga orang yang tinggal di rumah tersebut mengaku mereka tidak dapat mencegah kelahiran dan mengebiri anjing-anjing tersebut, sehingga mereka terus berkembang biak.

Menurut Sagami, keluarga sepakat untuk menyerahkan anjing tersebut dan kelompoknya akan mencarikan rumah asuh usai mendapatkan perawatan medis.

Sumber: Reuters

Baca juga: Anjing tertua di dunia mati di Jepang
Baca juga: Anjing dan Tuannya Bertemu Pasca-tsunami

Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2020