Jakarta (ANTARA) - Gelandang AS Roma Lorenzo Pellegrini menyiratkan ambisi timnya mencapai final Liga Europa dengan mengatakan mereka ingin main tiga pertandingan lagi di kompetisi kasta kedua Eropa tersebut.

Roma baru saja lolos ke semifinal seusai menyingkirkan Ajax dengan agregat 3-2 selepas bermain imbang 1-1 dalam leg kedua perempat final di Olimpico, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).

"Kami tahu Ajax tim kuat. Tapi kami memperlihatkan pertumbuhan tim ini," kata Pellegrini selepas leg kedua kepada stasiun tv Sky Sport dilansir laman resmi UEFA.

"Kami senang bisa lolos, tetapi ini baru semifinal dan kami masih harus tampil tiga laga lagi, kami ingin main tiga pertandingan lagi di kompetisi ini," ujarnya menambahkan.

Baca juga: Villarreal mantapkan agregat atas Dinamo, Roma singkirkan Ajax

Di semifinal Roma akan menghadapi Manchester United, yang dua musim beruntun mencapai empat besar Liga Europa.

Kelanjutan langkah Roma membuat mereka terus menjaga keberadaan wakil Italia dalam kompetisi Eropa musim ini.

"Kami bangga mewakili Italia. Kami bangga dan puas bisa mencapai semifinal," kata pelatih kepala Roma, Paulo Fonseca.

Roma akan terlebih dulu melawat ke Old Trafford untuk leg pertama pada Kamis (23/4) pekan depan, sebelum bergantian menjamu MU di Olimpico sepekan berselang.

Baca juga: MU lolos ke semifinal Liga Europa usai pertegas agregat atas Granada
Baca juga: Arsenal menang telak di markas Slavia demi kunci tiket semifinal

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2021