Rolls-Royce Holdings, perusahaan yang memproduksi turbin dan mesin untuk pesawat sipil dan militer, melesat 5,96 persen
London (ANTARA) - Saham-saham Inggris kembali berakhir lebih tinggi pada perdagangan Senin (26/4/2021), memperpanjang reli untuk hari keempat berturut-turut, dengan indeks acuan FTSE 100 di Bursa Efek London bertambah lagi 0,35 persen atau 24,56 poin, menjadi menetap di 6.963,12 poin.

Indeks FTSE 100 terdongkrak 0,01 persen atau 0,32 poin menjadi 6.938,56 poin pada Jumat (23/4/2021), setelah terkerek 0,62 persen atau 42,95 poin menjadi 6.938,24 poin pada Kamis (22/4/2021), dan menguat 0,52 persen atau 35,42 poin menjadi 6.895,29 poin pada Rabu (21/4/2021).

Rolls-Royce Holdings, perusahaan yang memproduksi turbin dan mesin untuk pesawat sipil dan militer, melesat 5,96 persen, merupakan peraih keuntungan tertinggi (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.

Baca juga: Saham Inggris untung hari ketiga, indeks FTSE terdongkrak 0,01 persen

Diikuti saham perusahaan pertambangan tembaga asal Chile Antofagasta yang melonjak 4,30 persen, serta perusahaan induk maskapai pernerbangan Inggris-Spanyol International Consolidated Airlines Group terangkat 4,20 persen.

Sementara itu, dikutip dari Xinhua, Diageo, perusahaan minuman beralkohol multinasional Inggris, merupakan pemain berkinerja terburuk atau top loser di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya terpuruk 2,44 persen.

Disusul saham perusahaan jasa pemesanan dan pengiriman makanan daring Just Eat Takeaway yang merosot 1,97 persen, serta perusahaan anchor pembotolan Coca-Cola, Coca-Cola HBC jatuh 1,85 persen.

Baca juga: Saham Prancis balik menguat, indeks CAC 40 terkerek 0,28 persen
Baca juga: Saham Jerman "rebound", indeks DAX 30 bangkit 0,11 persen


Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2021