Palembang (ANTARA News) - Jaringan internet gratis yang disediakan Pemkot Palembang di sepanjang Jalan Merdeka dan Jalan Tasik rusak sehingga warga pun kesulitan mengakses dunia maya.

Rusmaya (33) warga yang bermukim di Jalan Merdeka, di Palembang, Kamis mengatakan, sejak dua hari ini mereka tidak lagi bisa mengakses jaringan internet gratis dengan menggunakan pelayanan "wifi".

Padahal sebelumnya mereka dengan mudah mengakses internet dari rumah secara gratis, katanya.

Ia menambahkan, akibat tidak bisa mengakses internet gratis dengan menggunakan jaringan "wifi" tersebut pihaknya terpaksa kembali memanfaatkan modem.

Padahal sejak dua bulan lalu mereka sudah tidak menggunakan modem karena mendapat pelayanan jaringan internet gratis, tambahnya.

Staf Bagian Umum Pemkot Palembang, M Nurdin mengatakan, kerusakan jaringan internet tersebut terjadi karena meledaknya trafo listrik digardu induk pemkot.

Kerusakan trafo tersebut mengakibatkan aliran listrik yang menjadi energi utama jaringan internet atau "hotspot" terganggu, katanya.

Dia menjelaskan, sampai saat ini pihaknya masih memperbaiki jaringan internet yang sempat rusak akibat tidak adanya pasokan energi karena meledaknya trafo itu.

Namun, pihaknya menargetkan paling lambat, Jumat (5/8) pelayanan jaringan internet gratis bisa normal lagi, ujar dia. (ANT037/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010