Jakarta (ANTARA) - Ponsel pintar atau smartphone di masa kini dituntut untuk memiliki desain yang menarik dan juga memiliki fitur edukasi dan atraksi, selain itu fitur bermanfaat seperti NFC juga diperlukan untuk kemudahan bertransaksi secara digital.

Fitur yang memiliki nama panjang “Near-Field Communication” itu rupanya tidak hanya bisa berguna untuk bertransaksi digital namun juga memiliki manfaat lain yang bisa memudahkan produktivitas pengguna smartphone di masa serba digital ini.

Berikut yang perlu anda kenali mengenai manfaat NFC yang disematkan di smartphone mengutip siaran pers dari Oppo, Jumat.

Bagikan Kontak

NFC memungkinkan pengguna untuk mengirim nomor ponsel dan detail kontak ke ponsel lain tanpa harus memasukkan detail secara manual. Untuk melakukan ini, buka Kontak yang ingin kamu bagikan, lalu sentuh ponsel secara bersamaan dan pilih untuk mengirim. Kontak yang kamu kirim akan disimpan ke Daftar Kontak di perangkat lain.

Baca juga: Realme 7 berkamera 64MP dan NFC, ini dua kompetitor utamanya

Baca juga: Vivo nilai NFC belum jadi kebutuhan utama konsumen V17 Pro


Kirim Gambar atau Video

Untuk mengirim foto atau gambar dari ponsel kamu ke perangkat lain, buka Gambar di aplikasi gambar pilihanmu, tempatkan bagian punggung perangkat bersamaan, lalu tekan Kirim/ Send ketika diminta.

Kirim Dokumen

Apabila kamu ingin mengirim buku online, PDF, atau dokumen lain, maka kamu dapat menggunakan Android Beam. Temukan dokumen di ponselmu, lalu buka menu Settings dan pilih Share > Android Beam. Dekatkan kedua perangkat, lalu tekan Kirim/ Send ketika diminta.

Bagikan Aplikasi

Kamu tidak dapat mengirim aplikasi secara langsung ke ponsel orang lain. Akan tetapi, ketika kamu membuka aplikasi dan menyentuhkan ponselmu bersamaan, kamu bisa mengarahkannya untuk membuka aplikasi Play Store sehingga mereka dapat mengunduh dan memasangnya sendiri. Jika ponsel lain sudah memiliki aplikasi yang di-install, kamu dapat membukanya dengan mengirimkannya dari ponselmu.

Kirim Pembayaran Melalui Ponsel

Kamu harus mengunduh dan memasang Google Pay terlebih dahulu untuk melakukan pembayaran melalui ponsel yang memiliki NFC. Pasang aplikasinya dan pastikan detail pembayaran anda disimpan, kemudian pegang ponselmu di dekat alat pindai pembayaran dan tekan Bayar untuk membayar. Kamu dapat melakukan pembayaran dengan menekan bagian belakang ponsel dengan perangkat apa pun dengan logo pembayaran. Contoh: mesin scan pembayaran atau tiket transportasi umum, dan lainnya.

NFC ada baiknya diaktifkan ketika dibutuhkan dan dinonaktifkan ketika sudah selesai menggunakannya.

Selain dapat menghemat baterai, mematikan NFC juga bermanfaat menghindari risiko keamanan data di ponsel anda.

Baca juga: vivo Y53s resmi dirilis, dibanderol Rp3 jutaan

Baca juga: Ponsel Rp3 jutaan pesaing Poco X3 NFC

Baca juga: Xiaomi jamin IMEI Poco X3 NFC terdaftar di mesin CEIR


Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021