Jakarta (ANTARA) - Anthony Mackie secara resmi akan hadir kembali di Marvel Studios lewat film "Captain America 4" yang akan datang.

Mengutip Variety pada Kamis, film ini akan ditulis bersama dan dipimpin oleh Malcolm Spellman, yang juga menjadi penulis "The Falcon and the Winter Soldier".

Mackie pertama kali muncul sebagai Sam Wilson (Falcon) di "Captain America: The Winter Soldier" tahun 2014 dan kembali berperan dalam lima film berikutnya di Marvel Cinematic Universe.

Setelah Steve Rogers yang dimainkan oleh Chris Evans memberikan perisai Captain America di akhir "Avengers: Endgame", Wilson secara resmi mengambil alih peran tersebut dalam serial Disney Plus "The Falcon and the Winter Soldier".

Baca juga: Marvel Studios temukan penulis untuk sekuel "Captain America"

Pada bulan April, dilaporkan bahwa film "Captain America" keempat sedang dalam pengembangan, dengan Spellman menangani naskahnya bersama staf penulis "FAWS", Dalan Musson.

Meski demikian, belum ada nama sutradara yang dilampirkan pada laporan tersebut. Selain itu, tidak ada pemain lain yang telah ditetapkan.

Dengan keterlibatan Mackie secara resmi, beberapa aktor lain dari "FAWS" kemungkinan juga akan ikut bermain, salah satunya Sebastian Stan.

Kemungkinan lain termasuk Wyatt Russell, yang menjadi John Walker atau pemegang sementara perisai Captain America sebelum mengungkapkan dirinya tidak layak untuk itu.

Julia Louis-Dreyfus, yang berperan sebagai penjahat bernama Contessa Valentina Allegra de Fontaine, yang merekrut Walker di "FAWS", kemungkinan juga akan terlibat. Sebab, dia juga membuat penampilan singkat dalam adegan pasca-kredit untuk "Black Widow".

Mengingat deretan fitur Marvel yang ramai, "Captain America 4" yang secara teknis belum diumumkan secara resmi, hampir pasti tidak dapat tayang perdana hingga 2023.

Tahun ini, Marvel memiliki "Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings", "Eternals" dan "Spider-Man: No Way Home" (produksi bersama dengan Sony Pictures).

Pada tahun 2022, Marvel memiliki "Doctor Strange in the Multiverse of Madness", "Thor: Love and Thunder", "Black Panther: Wakanda Forever" dan sekuel "Captain Marvel" yakni "The Marvels".

Baca juga: Rekomendasi film bertemakan 4 Juli, Hari Kemerdekaan Amerika

Baca juga: "Falcon and the Winter Soldier", soal tokoh & keberagaman

Baca juga: "Captain America 4" tengah digarap

Penerjemah: Maria Cicilia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021