Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi kemarin, Sabtu (22/1), mulai dari Anies Baswedan tegaskan Jakarta tetap pusat perekonomian hingga Peruri siap mengarungi 2022 dengan mematangkan transformasi digital

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:


1. Anies Baswedan tegaskan Jakarta tetap pusat perekonomian

Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan menegaskan, meskipun telah ditetapkan daerah Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur, Kota Jakarta masih tetap menjadi pusat perekonomian.

Berita selengkapnya klik


2. Sandiaga Uno terkesima Pulau Penyengat

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengaku terkesima saat pertama kali menginjakkan kaki ke Pulau Penyengat di Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri).

Berita selengkapnya klik


3. Peruri siap arungi 2022 dengan mematangkan transformasi digital

Peruri siap mengarungi tahun 2022 dengan terus bertransformasi penuh memperluas portofolio bisnis dengan memberikan layanan solusi digital dengan pasar yang lebih kompetitif.

Berita selengkapnya klik


4. KKP dukung rencana bangun kabel telekomunikasi di Laut Sulawesi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mendukung agar rencana pembangunan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Bifrost oleh PT. Telkom Indonesia Internasional (Telin) di kawasan Laut Sulawesi dapat dipastikan sesuai aturan.

Berita selengkapnya klik


5. Garuda Indonesia dan Disney Company hadirkan merchandise tematik

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia berkolaborasi bersama The Walt Disney Company untuk membawa kisah dan karakter ikonik Disney lebih dekat dengan para pelanggannya di Indonesia.

Berita selengkapnya klik

Pewarta: Kuntum Khaira Riswan
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2022