Jakarta (ANTARA News) - Di kawasan Giriloyo, dalam kecamatan Imogiri Yogyakarta, ada dua madrasah swasta yang menjadi salah satu monumen bencana gempa Yogya tahun 2006. Madrasah itu adalah Madrasah Ma’arif Giriloyo 1 dan Madrasah Ma’arif Giriloyo 2 . Kedua madrasah itu berlokasi dalam satu kompleks bangunan, nyaris seperti hanya ada satu madrasah.

Pasca bencana gempa Yogya tahun 2006 yang memporak-porandakan sebagian besar bangunan di wilayah Kabupaten Bantul, kedua madrasah Giriloyo pun rusak parah. DD memilih dua madrasah ini sebagai sasaran program setelah bencana. Atas sumbangan donatur, bangunan dua madrasah itu bak disulap berubah menjadi sangat megah. Dari bangunan madrasah yang biasa, berganti menjadi madrasah dengan bangunan mentereng. Jadilah dua Madrasah Imogiri ini menjadi madrasah dengan bangunan paling megah di Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Selain renovasi bangunan, madrasah imogiri juga mendapatkan bantuan laboratorium komputer dan perpustakaan. Sebagai pelengkap perbaikan bangunan serta penyediaan sarana dan prasarana, DD melakukan kegiatan pendampingan sekolah selama satu tahun. Pendampingan dilakukan dalam rangka memperbaiki manajemen sekolah, kualitas belajar mengajar dan peningkatan kualitas guru. Jadilah madrasah Giriloyo diperbaiki fisik dan non-fisiknya.

Beberapa waktu lalu, saat beberapa orang DD mengunjungi madrasah imogiri, sebagian tim DD merasa bahagia dan bersyukur, karena begitu banyak kebaikan yang disaksikan selama mengunjungi madrasah tersebut. Kemegahan bangunan, kebersihan dan kerapian bangunan masih sebaik seperti saat pertama kali peresmian selesainya renovasi.

Lebih berbahagia lagi karena ternyata madrasah Imogiri ini juga mencatat banyak prestasi yang membanggakan. Beberapa prestasi yang telah diraih adalah: meraih prestasi yang terbaik untuk Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) tingkat madrasah se-Bantul, menjadi sekolah percontohan sebagai sekolah berwawasan lingkungan, menjadi sekolah pengajar keterampilan batik bagi sekolah-sekolah di Kabupaten Bantul, dan masih banyak prestasi lain untuk perlombaan tingkat Sekolah Dasar atau Madrasah Ibtidaiyah.

Semua prestasi yang diraih oleh Madrasah Giriloyo itu telah menunjukkan komitmen dan kerja keras kepala sekolah dan para guru dalam menjaga dan meningkatkan kualitas sekolah. Prestasi yang telah dicapai oleh Madrasah Giriloyo juga menunjukkan sistem sekolah yang baik terus dipelihara dengan disiplin yang tinggi.

Pak Dali, mantan kepala madrasah Giriloyo yang sekarang telah dipromosikan menjadi pengawas sekolah di Kabupaten Bantul memiliki kebiasaan berkualitas dalam menjaga kebersihan madrasah. Pagi-pagi Pak Dali akan berkeliling di lingkungan Madrasah Giriloyo untuk mengecek kondisi kebersihan madrasah, termasuk mengingatkan para siswa agar selalu menjaga kebersihan. Hasilnya memang lingkungan sekolah terlihat bersih dan diselilingi suasana hijau yang menimbulkan kesejukan.

Dengan segala kondisi dan prestasi yang telah diraih madrasah Giriloyo, setelah lima tahun gempa berlalu, madrasah ini secara fisik masih mampu dijaga dan secara non-fisik menjadi semakin lebih baik. Menyaksikan semua ini, pantaslah jika kita bersyukur.

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011