... pokoknya, jangan sekali-kali dibiarkan karena efeknya bisa berkepanjangan...
Jakarta (ANTARA News) - Peningkatan jumlah kemiskinan dan angka pengangguran akibat melemahnya ekonomi Indonesia mendapat perhatian serius dari anggota MPR Fraksi Partai Golkar, Azhar Romli.

Menurut dia, pemerintah harus berusaha lebih keras untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan membantu para pengangguran akibat PHK. Mem-PHK karyawan diupayakan sebagai jalan paling akhir jika kondisi tetap kurang menguntungkan dunia usaha. 

Melalui siaran pers MPR, diterima di Jakarta, Sabtu, ia menyampaikan, jika hal tersebut tidak dilakukan pemerintah maka kelompok miskin dan korban PHK akan menjadi sumber persoalan baru bagi masyarakat.

Azhar mengungkapkan, ada banyak usaha yang bisa dilakukan pemerintah untuk membantu mereka, antara lain pendampingan untuk membuka wirausaha melalui pelatihan dan bantuan modal.

"Yang penting mereka bisa memenuhi kebutuhan pokoknya, jangan sekali-kali dibiarkan karena efeknya bisa berkepanjangan," ujarnya.

Romli juga menyampaikan keprihatinannya terkait kondisi ekonomi yang makin memburuk, apalagi di tengah menguatnya dolar Amerika Serikat yang tidak dibarengi keuntungan lebih besar bagi kalangan eksportir.

"Sangat memprihatinkan, karena sebagian besar kebutuhan kita dipenuhi dengan mekanisme impor," ucapnya.

Pewarta: Try Essra
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015