New York (ANTARA News) - Rocker Van Halen, R.E.M. dan Patti Smith resmi masuk Rock and Roll Hall of Fame, Senin malam, sedangkan Grandmaster Flash menjadi kelompok hip hop pertama yang masuk ke bangunan untuk menghormati pemusik tersebut. Kelompok band wanita The Ronnettes juga memperoleh kehormatan masuk di Hall of Fame, demikian DPA amelaporkan. Diselenggarakan di Hotel Waldorf-Astoria, acara pengormatan tahunan ke-22 itu disiarkan langsung untuk pertama kalinya ke seluruh dunia, melalui VH1 Classic dan aol.com. R.E.M. mengawali acara tersebut setelah diperkenalkan Eddie Vedder dari Pearl Jam. Akan tetapi, Van Halen hanya diwakili sebagian anggotanya menyusul masuknya gitaris Van Halen ke pusat rehabilitasi pada pekan lalu dan mantan penyanyi David Lee Roth memboikot acara terkait persoalan apakah dirinya dapat tampil atau tidak, demikian menurut Billboard Magazine. Penghormatan Hall of Fame diberikan kepada kelompok musik yang menonjol, 25 tahun setelah mereka merilis single pertamanya. Perintis hip hop Grandmaster Flash dan Furious Five merilis rekaman pertama mereka pada 1982. Joseph Sadler, yang lebih dikenal sebagai disc jockey dan produser Grandmaster Flash, menyampaikan pesan yang bersemangat kepada para penonton. Ia menyatakan dirinya berharap hip-hop akan tetap dekat dengan akar kreatifnya, "ketimbang dengan budaya kekerasan seperti sekarang ini." (*)

Copyright © ANTARA 2007