Jakarta (ANTARA News) - Dua klub papan atas Indonesia, Persija Jakarta dan Bhayangkara FC, berbeda pilihan saat meluncurkan seragam baru tim mereka untuk mengarungi kompetisi sepak bola tertinggi di Tanah Air, Liga 1 Indonesia 2018.

Persija secara resmi menggandeng Specs sebagai sponsor penyedia seragam tim terbaru mereka lewat peluncuran di Springhill Residence Jakarta, Jumat. Ada tiga warna yang bakal digunakan oleh Bambang Pamungkas dan kawan-kawan yaitu merah untuk kostum utama, putih kostum kedua dan oranye kostum ketiga.

Selain menyiapkan kostum untuk pertandingan, Specs yang merupakan perusahaan peralatan olahraga lokal ini juga menyiapkan secara khusus kostum yang digunakan untuk latihan bagi punggawa klub yang berjuluk Macan Kemayoran itu.

"Semoga dengan diluncurkannya kostum baru bisa memantapkan langkah Persija untuk menghadapi kompetisi musim ini serta di turnamen Piala AFC," kata Direktur Persija Gede Widiade dalam keterangannya.

Dalam pengenalan kostum tersebut, semua pemain Persija hadir. Bahkan beberapa pemain menjadi model. Marko Simic menggunakan kostum putih, Bambang Pamungkas menggunakan kostum merah dan Ismed Sofyan menggunakan kostum oranye. Begitu juga dengan jajaran pelatih dan penjaga gawang juga menggunakan seragam terbarunya.

Pengenalan kostum baru ini juga diapresiasi oleh salah satu pemain senior Persija, Bambang Pamungkas. Menurut dia, kostum baru ini diharapkan menjadi semangat baru bagi semua pemain Persija untuk mengarungi kompetisi tertinggi di Tanah Air.

Sementara itu Bhayangkara FC yang selama ini bermarkas di Stadion Patriot Bekasi itu juga sudah menandatangani kesepakatan dengan perusahaan peralatan olahraga yang bakal mendukung penuh selama satu musim kompetisi kedepan.

Jika Persija mempercayakan kepada perusahaan lokal, juara bertahan Liga 1 tersebut menjalin kerja sama dengan perusahaan asal Inggris, Umbro. Hal tersebut diakui oleh CEO Bhayangkara FC, Irjen Pol Royke Lumowa.

"Kerja sama dengan Umbro kami harapkan mampu menghadirkan aura tradisi yang kuat ke dalam tubuh Bhayangkara FC. Umbro dengan sejarah panjangnya kami harapkan juga mampu kian mendekatkan kami bentuk ideal yang kami targetkan," kata Royke Lumowa dalam keterangan tertulisnya.

Sebagai juara bertahan, Bhayangkara FC memang terus berbenah karena ada beberapa pemain yang hengkang seperti Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn serta Otavio Dutra. Untuk mengisi pos pemain tersebut, tim yang berjuluk The Guardians itu mendatangkan M. Hargianto dan Vladimir Vujovic.

Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018