Kita junjung tinggi empat pilar kebangsaan, salah satunya Bhineka Tunggal Ika.
Purwokerto (ANTARA News) - Rektor Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah Prof. Suwarto mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjunjung kebinekaan bangsa Indonesia.

"Kita junjung tinggi empat pilar kebangsaan, salah satunya Bineka Tunggal Ika. Kebinekaan itu harus kita junjung, kita jaga bersama, serta menjaga toleransi," katanya di sela kegiatan Harmoni Indonesia yang digelar di lapangan depan Pusat Administrasi Unsoed, Purwokerto, Minggu.

Ia mengatakan khusus untuk Unsoed, dosen dan pegawai maupun mahasiswa perguruan tinggi negeri itu terdiri atas berbagai suku, agama, dan sebagainya sehingga toleransi harus dijaga.

Ia mengharapkan dosen, pegawai, dan mahasiswa Unsoed tetap memajukan perguruan tinggi itu di tingkat regonal, nasional, dan internasional.

Lebih lanjut mengenai kegiatan Harmoni Indonesia, Rektor mengatakan hal itu merupakan kegiatan yang digelar atas gagasan Presiden Joko Widodo dan ditindaklanjuti oleh Kemenristekdikti untuk menyambut Hari Ulang Tahun Ke-73 Republik Indonesia serta menyambut Asian Games 2018 yang akan digelar di Jakarta dan Palembang.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah merajut kembali rasa nasionalisme, rasa persatuan dan kesatuan seluruh rakyat Indonesia yang mungkin dalam periode tahun ini dan tahun depan ada perbedaan pendapat, perbedaan polik atau pilihan dan sebagainya," katanya.

Baca juga: Presiden: Semangat persatuan aset terbesar bangsa
Baca juga: "Mengaji Indonesia" di UIN Sumut demi harmoni budaya dan agama


Ia menegaskan bahwa rakyat Indonesia adalah satu bangsa dan negara sehingga jangan sampai terpecah belah.

Kegiatan Harmoni Indonesia di lapangan depan Pusat Administrasi Unsoed diikuti dosen, pegawai, alumni, dan perwakilan mahasiswa perguruan tinggi negeri itu.

Kegiatan tersebut diawali dengan senam massal dan dilanjutkan dengan menyanyikan sejumlah lagu kebangsaan.

Pewarta: Sumarwoto
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2018