Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden, Jusuf Kalla, menerima Ketua Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Simanjuntak, dan jajarannya, di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Jumat.

Simanjuntak mengatakan, kedatangannya bersama jajaran pimpinan Pemuda Muhammadiyah untuk menyampaikan undangan muktamar yang akan digelar di Yogyakarta dan meminta Kalla membukanya. Muktamar akan digelar pada 24-28 November 2018 mendatang.

Kalla menerima mereka sekitar pukul 15.00 WIB dan berlangsung selama sekitar 30 menit. 

Mereka berkeinginan agar Kalla yang membuka acara tersebut sebagai wakil negara karena pada November 2018 itu kampanye Pemilu 2019 telah berlangsung.

"Jadi yang akan membuka mewakili negara Pak JK, dan beliau bersedia," katanya.

Simanjuntak juga mengatakan, dalam pertemuan itu juga dibahas isu-isu terkini yang tengah hangat di Tanah Air, di antaranya kondisi dan situasi masyarakat menjelang Pemilu 2019 dan juga persoalan ekonomi.

Pewarta: M Arief Iskandar
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2018