Jakarta, (ANTARA News) - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengatakan akan memisahkan kewenangan Kementerian Kehutanan (Kemenhut) dan Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) jika terpilih memimpin pemerintahan mendatang.

"Saya akan pisahkan Kemenhut dan KLH. KLH harus mengawasi Kemenhut. Kok jadi satu, ini akan segera kita pisahkan," kata Prabowo dalam Pendalaman Visi Misi pada Debat Capres Putaran Kedua di Jakarta, Minggu.

Dengan demikian, Prabowo menilai KLH akan benar-benar menegakkan persoalaan lingkungan hidup, tanpa menjadi satu dengan Kemenhut.

"Ini menjadi masalah. Makanya kami akan pisahkan," ujar Prabowo.

Prabowo menyampaikan hal ini untuk menjawab persoalan lingkungan hidup yang terjadi di Indonesia.

Prabowo juga menawarkan penegakan hukum yang tegas untuk mengatasi masalah pencemaran lingkungan jika terpilih.

Baca juga: Prabowo dorong penindakan tegas perusahaan perusak lingkungan
Baca juga: Prabowo tawarkan penegakan hukum atasi masalah lingkungan

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2019