Jakarta (ANTARA) - Amerika Serikat melaju ke semifinal Piala Dunia FIBA 2023 setelah mengalahkan Italia dengan skor 100-63 dalam perempat final yang digelar di Mall of Asia Arena Manila, Filipina, Selasa.

Italia bukan lawan sepadan bagi tim yang berisi para pemain NBA dari Amerika Serikat dengan perbedaan kualitas pemain yang mencolok.

Mengutip data statistik pertandingan dari laman resmi FIBA, Selasa, akurasi tembakan Italia hanya 31 persen (21 masuk dari 75 upaya, 21-75) berbanding dengan AS yang mencapai 54 persen 36-67.

Akurasi tembakan tiga angka dari Italia hanya 18,4 persen (7-38), berbeda jauh dengan pemain berpengalaman AS yang membukukan 47,2 persen (17-36) untuk tembakan tripoin.

"Ini adalah skema pertahanan terbaik kami sepanjang turnamen, dan itu pula yang akan kami lakukan di sisa dua gim selanjutnya," kata Kepala Pelatih Amerika Serikat Steve Kerr.

Mikal Bridges pemain dari tim NBA Broklyn Nets menjadi pencetak poin terbanyak dengan 24 angka, Tyrese Haliburton 18 poin, dan anak muda Los Angeles Lakers Austin Reaves mencetak 12 poin.

Dari Italia, Simone Fontecchio mencetak 18 poin, dan Stefano Tonut 11 poin.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: AS buat Italia tak berkutik saat melaju ke semifinal Piala Dunia FIBA

Pewarta : Aditya Ramadhan
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2024