Logo Header Antaranews Kepri

Atletico Madrid taklukkan Sevilla 3-0

Minggu, 2 November 2025 06:00 WIB
Image Print
K (X.com/Atleticomadrid)
Pada laga sebelumnya, Atletico Madrid menang 2-0 melawan Real Betis di Stadion de La Cartuja, Sevilla, Selasa (28/10) dini hari WIB.

Giuliano Simeone dan Alex Baena mencetak kedua gol Atletico, demikian La Liga.

Berkat kemenangan ini, Atletico menempati peringkat keempat klasemen Liga Spanyol dengan 19 poin dari 10 pertandingan, sedangkan Real Betis di posisi enam dengan 16 poin.

Saat menjamu Arsena, Atletico Madrid kalah 4-0 dalam pertandingan fase liga Liga Champions di Stadion Emirates, London, Rabu (22/10) dini hari WIB.

Viktor Gyokeres mengakhiri paceklik gol dalam enam laga dengan menjebol gawang Atletico dua kali, sedangkan dua gol lainnya dicetak oleh Gabriel Magalhaes dan Gabriel Martinelli, demikian catatan UEFA.

Arsenal kini di posisi ketiga klasemen fase liga dengan sembilan poin dari tiga laga, sementara Atletico turun ke posisi 18 dengan tiga poin.

Arsenal sedikit lebih unggul dalam penguasaan bola dengan 53 persen, dan membuat 18 peluang yang delapan di antaranya tepat sasaran.

Arsenal langsung memperagakan permainan menyerang dan kemudian memberikan ancaman dari tendangan Eberechi Eze yang dibendung lini pertahanan Atletico. 

 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Atletico Madrid menang telak 3-0 atas Sevilla

Pewarta :
Editor: Laily Rahmawaty
COPYRIGHT © ANTARA 2026